Menginspirasi Indonesia Lewat Cerita Perjalanan

“Salah satu cara untuk mencintai Indonesia adalah dengan melakukan perjalanan, melihatnya sendiri dari jarak dekat”

Eh, membicarakan tentang perjalanan, hari ini hari terakhir di tahun 2017 ya? sekarang tanggal 31 Desember 2017!

Itu berarti, mulai tahun depan travel blog catperku ini sudah hampir delapan tahun berjalan ya.

Kalau anak, bisa dibilang sudah mulai gede. Itu juga artinya catperku mau ulang tahun dong? Tapi kapan?

Nah, ini! Saya sebenarnya lupa, kapan pertama kali bikin nama catperku ini.

Karena memang awalnya iseng banget, membuat di blog gratisan dengan naman domain catperku.co.cc, sebelum akhirnya pindah ke catperku.info dan kemudian lebih kalian kenal sebagai catperku.com.

Jadi kapan travel blog catperku.com ulang tahun? Gak ingat, karena awalnya cuma iseng saja, saya beneran lupa!

Tapi biar gampang diingat, beberapa tahun lalu saya membuat setiap tanggal 1 Januari adalah hari ulang tahun travel blog ini! Jadi, besok mari rayakan ulang tahun catperku! Yay!! (jangan lupa kasih kado ya)

Yup, sebegitu isengnya saya sampai tidak menyangka kalau travel blog ini bakalan menjadi sesuatu yang berarti dalam hidup saya.

Dan kabarnya, ada dari beberapa pembaca  travel blog catperku menjadi terinspirasi untuk memulai perjalanannya sendiri, hingga melakukan sesuatu yang berarti.

Tentu nggak bisa sebutkan, tapi kalau ada dan kebetulan baca silahkan komentar dibawah ya. Kalau banyak, saya bikinkan dalam satu tulisan sendiri nanti!

Judulnya: “pembaca yang terinspirasi dari catperku” Halah~~~ lebay mi!

Dari Iseng, Menjadi Inspirasi

Kembali ke topik “Menginspirasi Indonesia Dari Perjalanan”.

Emang mau menginspirasi apanya mi?

Apa ya… Hahaaa! Kalau dulu, saya cuma pengen kasih lihat ke emak, kalau jalan-jalan itu nggak cuma ngabisin duit saja.

Tapi banyak hal bagus yang didapat untuk pengembangan diri dari sebuah perjalanan.

Mulai dari pengalaman baru, teman baru, bahkan pekerjaan baru :)

Serius, saya pernah ditawari pekerjaan di sebuah perusahaan travel online sebagai “Travel Blogger”.

Foto kontrak kerjanya, silahkan dilihat dibawah ya.

Jadi saya nggak ngasal kalau nulis pekerjaan sebagai full time travel blogger di akun media sosial saya.

Atau jangan-jangan saya travel blogger pertama di Indonesia yang dikontrak secara “legal”?

Entahlah…

From engineer to Travel Blogger, no problem. Kamu bisa jadi apapun yang kamu inginkan )
From engineer to Travel Blogger, no problem. Kamu bisa jadi apapun yang kamu inginkan )

Yang jelas ini profesi yang paling susah buat jelasinnya, dan kata sebagian orang masih gak umum di Indonesia.

Profesi yang paling sering dibilang “Enak ya, jalan-jalan terus” tanpa mau tahu seberapa keras dan panjang proses dibelakang itu.

Emak saya bahkan kadang masih kuatir kalau saya gak bisa survive dengan pekerjaan ini. I’ll try my best buat sukses deh mak!

Bahkan saya mungkin satu-satunya yang percaya kalau misal suatu saat nanti sumber daya alam di Indonesia seperti tambang dan teman-temannya habis.

Indonesia tak akan bangkrut karena masih punya yang namanya pariwisata.

Saking percayanya, saya dan teman travel blogger lainnya pernah kirim surat terbuka ke pak menteri pariwisata Indonesia disini, biar nggak mengatur pariwisata Indonesia seenaknya.

Serius, ketika komoditi lain sudah tidak bisa diandalkan lagi, pariwisata bisa menjadi salah satu sumber penghasilan utama Indonesia lho.

Mau contoh success story? Tengok saja Bali, dimana sebagian besar masyarakatnya hidup dari pariwisata.

Namun intinya, I do believe in Pariwisata Indonesia. 

Itulah kenapa, target saya dalam 5 tahun kedepan, bisa terus sukses di travel blogging dan pekerjaan saya lainnya yang berkaitan dengan pariwisata. Big amin! :)

Saya percaya dengan masa depan cerah industri pariwisata Indonesia.
Saya percaya dengan masa depan cerah industri pariwisata Indonesia.

Jadi sekarang belum sukses?

Bebas finansial sih, belom terlalu. Karena masih suka kejar setoran kayak kehidupan jaman dulu, waktu jadi mas-mas kantoran.

Tapi dalam beberapa karya, saya berani bilang sukses dengan bertelurnya dua buku tentang Bali dan Lombok.

Selain itu gara-gara serius berjuang di profesi ini saja juga bisa melihat banyak tempat, dan mencoba beberapa pekerjaan yang tak pernah terpikirkan sebelumnya seperti disini dan disini.

Lagi-lagi sebenarnya sukses ini bukan karena hasil kerja keras saya sendiri saja.

Ada campur tangan beberapa orang dalam perjalanan travel blog catperku.

Selain itu beberapa brand juga berperan serta ikut membesarkan travel blog ini.

Salah satu brand yang membuat saya banyak belajar dan memberikan inspirasi adalah ASTRA, atau lebih tepatnya Astra Daihatsu Motor (ADM) salah satu grup perusahaan ASTRA International.

Perkenalan Dengan ASTRA Grup, Astra Daihatsu Motor (ADM)

Kalau pada jaman orde baru, perkenalan mungkin dimulai dari orang dalam.

Kalau travel blogger seperti saya, salah satu cara kenalan dengan biasanya dimulai dari mengikuti perlombaan.

Kalau menang, ya ada kemungkinan kalian bisa kenal lebih dekat dengan brand tersebut.

Iya, jadi saya berkenalan dengan Astra Daihatsu Motor (ADM) karena mengikuti salah satu lomba yang diadakan di salah satu media online nasional.

Singkat kata, kemudian saya memenangkan lomba tersebut dan mendapatkan hadiah road trip di Sulawesi selama 13 hari dengan menggunakan produk dari Astra Daihatsu Motor, Terios (tulisan yang dilombakan, disini).

Dan, saya langsung jatuh cinta sama mobil ini setelah ikut road trip itu. Sayang belum kuat beli baru! Wakakaka!

O iya, ada satu hal berkesan yang selalu saya ingat dari kemenangan ini, saya harus resign dari kantor karena gak mungkin cuti 13 hari penuh.

Bahkan waktu wawancara pemilihan lomba saya sempat ditanya

“Kalau kamu kepilih, kamu yakin bisa cuti lama? Perjalanannya 13 hari lho”.

Ya saya jawab saja “Gampang, saya tinggal resign saja.

Kerja bisa cari lagi, road trip 13 hari di Sulawesi entah kapan lagi?”.

Ada benarnya juga, karena setelah road trip di Sulawesi bersama Astra Daihatsu Motor di 2014, sampai sekarang ini belum ada kesempatan lagi.

Perjalanan baru, itu berarti teman baru.
Perjalanan baru, itu berarti teman baru.

Eh, enggak ding! Jangan ditiru ya kecuali kamu gila kayak saya!

Waktu itu memang saya sudah niat mau resign karena pengen mencoba kehidupan jadi freelancer, sambil menjajaki kehidupan sebagai full time travel blogger.

Eh, malah menang lomba, yasudah makin mantap untuk mencoba mandiri sampai sekarang ini.

Kecuali saya sempat cuti 9 bulan jadi freelancer di tahun 2015 ketika dikontrak jadi Travel Blogger dan Travel Vlogger Indonesia.

Menginspirasi Indonesia Lewat Perjalanan Bersama Astra Daihatsu Motor (ADM)

Memenangkan lomba adalah lompatan pertama saya untuk menginspirasi Indonesia melalui perjalanan.

Melihat Indonesia lebih dekat, dengan perjalanan jalur darat, menempuh ribuan kilometer.

Sampai sekarang, sudah 3 kali saya dipercaya oleh Astra Daihatsu Motor untuk ikut merekam perjalanan mereka.

Dimulau dari yang pertama, sulawesi:

Terios 7 Wonders Sulawesi, Amazing Celebes Heritage

Buat saya Sulawesi selalu penuh misteri.

Makanya, ketika terpilih menjadi pemenang untuk mengikuti perjalanan road trip 13 hari sejauh 3000 km dengan Daihatsu Terios, saya langsung bersemangat.

Apalagi selama perjalanan tersebut saya mendapat banyak pengalaman baru, juga teman baru.

Disini saya diajak untuk melihat kalau Sulawesi itu tak hanya tentang keindahan alam saja, namun ada keindahan seni, budaya dan sejarah perlu dilestarikan.

Saya memulai perjalanan road trip Sulawesi ini dari Manado, lalu mampir sejenak ke Tompasso untuk melihat terompet terbesar di dunia.

Ternyata belum banyak juga yang tahu kalau terompet terbesar di dunia waktu itu ada di Indonesia.

Barulah setelah itu melanjutkan perjalanan panjang menuju ke desa suku Bajo, Torosiaje.

Sayangnya, karena jalanan sulawesi yang terlalu menantang, saya gagal untuk menginap di desa Torosiaje.

Pun begitu, saya tetap mengunjunginya selama setengah hari.

CSR bersama Astra Daihatsu Motor, berbagi hewan kurban sambil jalan-jalan
CSR bersama Astra Daihatsu Motor, berbagi hewan kurban sambil jalan-jalan

Dari Torosiaje, saya dan tim Astra Daihatsu Motor bergegas menuju ke Kota Palu untuk mengabadikan Jembatan Kuning Kota Palu dan tentunya, mencicipi kuliner Palu yang bernama Kaledo.

Tujuan berikutnya adalah Mandar, untuk belajar lebih dekat mengenai kebudayaan disana.

Disela-sela perjalanan ini, Astra Daihatsu Motor juga menyempatkan diri untuk berbagi hewan kurban di Pare Pare lewat program csrnya.

The Adventure Of Amazing Celebes Heritage

 

Road trip sulawesi bersama Daihatsu Terios ini memang panjang.

Namun pengalaman yang saya dapatkan sangat sepadan.

Seperti ketika saya mampir ke Tana Toraja, dan sempat menginap semalam di Londa.

Disinilah saya pertamakalinya menginap di Tongkonan, rumah adat orang Toraja.

Rada serem, tapi entah kenama saya menikmatinya.

Toraja adalah persinggahan sementara, karena masih ada tujuan selanjutnya yaitu Tanjung Bira.

Siapa sangka, kalau ternyata di Tanjung Bira ini ada banyak tempat yang menarik untuk dilihat seperti tempat pembuatan Kapal Phinisi di Bulukumba, hingga ternyata di dekat sini ada Suku Kajang yang masih menolak masuknya peradaban.

Saya kira, 3000 kilometer itu adalah perjalanan yang sangat panjang.

Namun karena seru dan menantang, perjalanan tersebut harus diakhiri dengan indah di Wakatobi.

Terios 7 Wonders Kalimantan, Borneo Wild Adventure

Jelajah kalimantan bersama Astra Daihatsu Motor, salah satu perusahaan yang masih satu grup dengan ASTRA!
Jelajah kalimantan bersama Astra Daihatsu Motor, salah satu perusahaan yang masih satu grup dengan ASTRA!

Perjalanan kedua bersama Astra Daihatsu Motor adalah di tahun 2015, menjelajah Pulau Kalimantan.

Rutenya memang tidak sejauh yang pertama, hanya sekitar 2058 KM saja.

Namun, perjalanan ini lebih menantang karena waktu itu di Kalimantan sedang terjadi kebakaran hutan hebat.

Namun untungnya perjalanan tetap lancar seperti yang direncanakan.

Pada perjalanan ini totalnya ada 7 Daihatsu New Terios yang diberangkatkan dari Kota Palangkaraya.

Dari sini tim terios 7 wonders menjelajah Borneo lewat jalur darat melewati rute sebagai berikut :

Palangkaraya – KruingBanjarmasinPulau Kaget Dan KandanganAmuntaiBalikpapan – Samarinda – Taman Nasional Kutai – Berau – Pulau Maratua.

Terios 7 Wonders : Borneo Wild Adventure 2015

[ Baca Juga : Sebulan Berburu Tempat Wisata Baru Di Bali! ]

Terios 7 Wonders Maluku Utara, Wonderful Moluccas

Ya, saya memang belajar banyak dari beberapa perjalanan bersama Astra Daihatsu Motor.

Pada perjalanan kali ini, saya tak hanya menulis catatan perjalanan yang menginspirasi mengenai petualangan di Maluku Utara saja.

Namun juga berani membuat catatan perjalanan dalam bentuk video blog atau lebih dikenal sebagai travel vlog Indonesia seperti ini:

Wisata Maluku Utara Halmahera Road Trip, Wonderful Moluccas

[ Baca Juga : Bingung Mau Liburan Kemana? Coba Cek 7 Destinasi Liburan Ini ]

Belajar Berbagi Dan Menginspirasi Dari 4 Pilar CSR ASTRA!

ASTRA dan grupnya memiliki 4 pilar utama untuk menciptakan keseimbangan antara kepentingan bisnis, sosial, dan lingkungan.

4 pilar Astra tersebut ada untuk berkontribusi kepada masyarakat, lingkungan, dan tentunya bertanggung jawab kepada karyawan mereka.

Saya memang belum pernah mengikuti kegiatan CSR ASTRA International, namun beberapa kali sempat mengikuti kegiatan CSR anak perusahaanya Astra Daihatsu Motor.

Bersama Astra Daihatsu Motor, saya juga tidak cuma bisa melihat Indonesia lebih dekat.

Berkeliling 3 pulau besar di Indonesia seperti Sulawesi, Kalimantan, Dan Kepulauan Maluku.

Namun saya juga belajar bagaimana berbagi dan peduli terhadap lingkungan dan keadaan sosial di sekitar kita.

Fakta tentang CSR Astra
Fakta tentang CSR Astra (sumber gambar)

Tentunya, 4 pilar ASTRA, Astra Untuk Indonesia Sehat, Astra Untuk Indonesia Cerdas, Astra Untuk Indonesia Hijau, Astra Untuk Indonesia Kreatif diterjemahkan dengan bagus oleh anak perusahaanya ini.

Seperti waktu jelajah Kalimantan di tahun 2015, tim terios 7 wonders termasuk saya melakukan CSR yang sejalan dengan 4 pilar utama ASTRA.

Pilar Sehat

Sebagai perusahaan yang juga peduli dengan kesehatan, ASTRA memberikan sumbangsihnya di masyarakat seperti berikut:

  • Sumbangsih ASTRA sendiri di bidang kesehatan adalah Mobil Kesehatan Astra atau Mokesa, berupa bantuan kesehatan gratis yang diberikan ASTRA pada beberapa wilayah seperti Tangerang, Bogor, Depok dan DKI Jakarta.
  • Atau yang pernah saya ikuti sebelumnya, Astra Daihatsu Motor salah satu anak perusahaan ASTRA juga peduli dengan masalah kesehatan. Dalam hal ini mereka juga menggelar acara Donor Darah selama berlangsungnya acara Terios 7 Wonders.

Pilar Hijau

Astra hijaukan cianjur
Astra hijaukan cianjur dengan menanam 100 pohon (sumber foto)

ASTRA dan salah satu anak perusahaannya peduli dengan lingkungan melalui beberapa program berikut.

  • Aksi hijau PT Astra International Tbk paling baru adalah ikut menghijaukan Cianjur dengan melakukan penanaman 1.000 pohon baru. Sampai sekarang ini berarti telah menambahkan jumlah pohon yang sudah diadopsi Astra. Hingga totalnya sekarang menjadi sejumlah 6.700 pohon.
  • ASTRA Mempunyai program Bank Sampah untuk mengajak masyarakat peduli terhadap kebersihan lingkungan sekaligus pedui pada nilai ekonomis sampah. Disini astra mengajak masyarakat untuk mengumpulkan sampah yang sudah dipilah ke Bank Sampah. Sampah yang terkumpul tersebut kemudian ditukar dengan nilai uang untuk ditabung oleh masyarakat. Sementara sampah yang terkumpul akan diolah lagi menjadi barang yang bermanfaat dan bernilai ekonomis.
  • Pilar ASTRA ini menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan. Saya bersama tim Terios 7 Wonders pernah ikut melakukan penanaman 700 pohon di Kalimantan. Sebuah kegiatan yang amat penting, mengingat sampai sekarang ini jumlah hutan di Kalimantan makin lama makin sedikit. Apalagi pada sepanjang perjalanan di Kalimantan, saya melihat banyak sekali hutan yang sudah gundul. Kalau tidak ada yang segera memulai, anak cucu kita nanti mungkin sudah tidak bisa melihat hutan hijau lagi.

Pilar Cerdas

ASTRA dan grupnya juga peduli dengan pendidikan negeri ini. Saya pernah mengikuti beberapa kali program CSR Astra Daihatsu Motor dalam bidang pendidikan yang menggambarkan Pilar Cerdas seperti:

  • Donasi 3 unit engine untuk praktek SMK Muhammadiyah 3, SMK Bhakti, dan SMK Negeri 10 Loa Janan.
  • Selain itu saya tim Terios 7 Wonders juga berbagi ilmu safety driving yang sejalan dengan program ASTRA International Indonesia Ayo Aman Berlalu Lintas. Juga pelatihan fotografi di SMK Bhakti Loa Janan, Desa Loa Janan Ulu, Kecamatan Loa Janan, Kab Kutai Kartanegara. Harapannya mereka bisa menjadi kreatif setelah lulus nanti.
  • Di ujung perjalanan di Kalimantan, Astra Daihatsu Motor juga melakukan Bedah Perpustakaan di SD 3 Maratua dan menyumbang buku ke beberapa SD di Maratua seperti SDN 1, 2, 3, dan 4.
  • Yang terbaru adalah ketika ekspedisi Terios 7 Wonders di Maluku Utara pada bulan Juli 2017. Tepatnya di Ternate mereka berbagi dengan memberikan bantuan alat pendidikan ke 110 murid-murid SD di Ternate. Selain itu di SD GMIH LOC Desa Darame, Darame, Morotai mereka memberikan 110 siswa bantuan dana pendidikan.
Mengabadikan Ibu Amelia Tjandra, Direktur Pemasaran Astra Daihatsu Motor di kegiatan CSR Astra Daihatsu Motor yang menyumbang buku ke beberapa SD di Maratua.
Mengabadikan Ibu Amelia Tjandra, Direktur Pemasaran Astra Daihatsu Motor di kegiatan CSR Astra Daihatsu Motor yang menyumbang buku ke beberapa SD di Maratua.

Pilar Kreatif

Pilar kreatif ASTRA ini adalah dengan memberikan sumbangsih dalam kesejahteraan masyarakat.

Dalam ini memberi bantuan di bidang kewirausahaan.

ASTRA memilik Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA) yang aktif melakukan pembinaan dan pengembangan UMKM di tanah air.

melalui beberapa program pemberdayaan, mereka memberikan bantuan pada masyarakat di sekitar area operasional Astra.

Bantuan program pembinaan tersebut adalah melalui pembinaan di bidang manajemen, teknologi, akses pasar, fasilitas pembiayaan, dan teknologi informasi.

Data menyebutkan kalau dari tahun 2014, YDBA telah berhasil membina 8646 UMKM dan mengeluarkan dana lebih dari IDR 7 Miliar untuk kegiatan pembinaan UMKM.

***

Inspirasi 60 tahun astra (sumber logo)
Inspirasi 60 tahun astra (sumber logo)

Selamat Ulang Tahun yang ke-60 ASTRA! Enam dekade sudah kau berjalan bersama negeri ini. Semoga terus menginspirasi!

catatan:

Sumber data CSR ASTRA : https://www.astra.co.id/CSR/Overview


Fahmi Catperku

Fahmi Catperku

Fahmi adalah seorang Digital Marketer, Travel Enthusiast, Geek Travel Blogger dari Indonesia penulis catperku.com, Penulis Buku perjalanan Traveling The Traveler Notes Bali The Island Of Beauty dan The Traveler Notes Bersenang-Senang di Bali, Bertualang di Lombok. Pernah disebutkan, mentioned in Lonely Planet Indonesia 2019 as Best in Blogs. Mau menyapa saya? Kunjungi media sosial pribadi saya, atau hubungi lewat email [email protected] jika Anda ingin mengajak saya bekerja sama dan berkolaborasi.
https://catperku.com


Comments

  1. Dzulfikar says:

    Gw ikut tuh kemaren ke Cianjur. Wuseh, jalannya tanah merah, abis itu ujan pula, sampe sepatu gw jebol wkwkwkw

    1. Fahmi (catperku.com) says:

      tapi seru kan ye? pake sepatu gunung makanya, awet dah di segala medan. Cuma kalau dipake ngemall ya rada aneh. wkwkwk

  2. gita siwi says:

    Aish mantaps perjalanannya ya. Suka nih liat aktivitas jalan-jalan gini.

  3. Gallant Tsany Abdillah says:

    Terios jadi inget Om Cumi. Huhuhu.
    Kapan itu sempet apply kerja ke Astra, tapi belum dipanggil (atau gagal ya?). Semoga ada kesempatan kerja di perusahaan keren kayak Astra lah :D

  4. Al-Bantani says:

    Tentunya berharap semoga semakin banyak perusahaan seperti ASTRA yang ngajakin jalan2 ya?

  5. Timothy W Pawiro says:

    Aahhh keren pernah ikutan beberapa seri Terios Wonders <3

  6. Choirul Huda (@roelly87) says:

    ada foto alm mas cumi…
    jadi inget dulu sering ketemu beliau

    ajibb mas, pengalamannya jadi blogger yang suka jalan-jalan, menginspirasi nih :)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *