Panduan Liburan Musim Dingin Di Jepang Terbaru Tahun 2024!

Kamu berencana untuk liburan musim dingin di Jepang? Mungkin kamu perlu melihat video yang ada disini, dan membaca panduannya sampai selesai. Karena disini akan dibagikan informasi liburan di Jepang selama musim dingin. Disini bakal dibahas banyak hal yang berkaitan dengan sausana Jepang ketika musim dingin.

Mulai dari tempat wisata di Jepang yang bisa kamu kunjungi ketika musim dingin, tips menghadapi musim dingin di Jepang, hingga sebaiknya kamu mencoba kuliner di Jepang apa saja ketika sedang berlangsung musim dingin.

Atau mungkin kamu juga pengen mencoba beberapa aktifitas di musim dingin seperti pada video yang ada di tulisan ini.

Ya, mengunjungi Ski Resort adalah salah satu kegiatan yang bisa kamu lakukan kalau kamu liburan ke Jepang pada musim dingin.

Tentu saja di Ski Resort kamu tak hanya bisa mencoba ski saja. Ada beberapa kegiatan lain yang bisa kamu coba disana.

Apa saja? Ya kalau mau tahu, tonton saja vlog travel di Hakuba Iwatake Ski Resort dibawah deh!

Vlog Travel Video Hakuba Iwatake Ski Resort, Destinasi Liburan Musim Dingin Di Jepang!

Musim dingin aktivitas paling asik tentu cobain main ski atau main salju di Jepang?

Nah, kalau kamu mau mencoba keduanya, kamu mampir deh ke Hakuba Iwatake, salah satu ski resort yang ada di Lembah Hakuba Jepang.

Dijamin, mengunjungi ski resort di Jepang ini bakal menjadi pengalaman liburan musim dingin di Jepang yang menyenangkan!

Makanya, tonton sampai selesai vlog travel di bawah. Jangan lupa tinggalkan komentar, like, share dan subscribe ke channel youtube.com/catperku ya!

 

Hakuba Iwatake Ski Resort, Destinasi Liburan Musim Dingin Di Jepang! [Wisata Di Jepang Musim Dingin]

 

My Instagram : instagram.com/catperku
My Youtube : youtube.com/@catperku

Sebelum Berkunjung Ke Jepang Pada Musim Dingin Kamu Perlu Tahu Ini

Yang pertama kamu perlu tahu kalau jepang pada musim dingin suhunya sudah pasti sangat dingin, bahkan sampai minus beberapa derajat celclius.

Ada kemungkinan turun salju lebat yang bisa membuat kamu bahkan nggak bisa pergi kemana mana.

Namun, buat yang tinggal di negara tropis, salju di Jepang ini menjadi daya tarik tersendiri.

Asiknya lagi, ketika musim dingin kamu bahkan bisa bertemu salju tanpa perlu pergi ke gunung seperti ke Gunung Tateyama dengan Tateyama Kurobe Alpine Route yang terkenal itu.

Terus lagi, biasanya harga tiket pesawat ke Jepang ketika musim dingin itu jauh lebih murah, dibandingkan beberapa musim lainya.

Jadi, musim dingin adalah salah satu musim yang tepat untuk liburan ke Jepang.

Di Jepang Musim Dingin, Enaknya Main Ke Mana Saja?

Sebenarnya seluruh Jepang ini merupakan tujuan liburan yang menyenangkan pada musim dingin.

Namun ada beberapa kota yang direkomendasikan buat dikunjungi seperti beberapa kota di Jepang yang ada di bawah.

  1. Pulau Hokkaido. Mulai dari Ski, Onsen sampai festival salju, Pulau Hokkaido ini menjadi tujuan liburan musim dingin di Jepang paling atas. Kamu bisa mengunjungi beberapa kota utama di Hokkaido seperti ke Hakodate, Otaru dan Sapporo.
  2. Sapporo. Nah, kalau kamu suka dengan salju dan pengen melihat Sapporo Snow Festival, itu berarti kamu wajib mampir ke Kota Sapporo.
  3. Kobe. Liburan musim dingin ke Kota Kobe juga merupakan pilihan yang menyenangkan lho. Bayangkan, cuaca lagi dingin, tapi kamu menikmatinya sambil makan Steak Kobe Beef yang terkenal itu? Mau!? Terus jangan khawatir buat yang meragukan daging Kobe ini halal atau enggak. Karena sekarang ini sudah banyak warung steak bersertifikat halal atau dengan daging halal di Kota Kobe.
  4. Okayama. Okayama ini selain menjadi kota yang menyenangkan, ada beberapa snow park juga resort yang menarik buat dikunjungi seperti Hiruzen misalnya.
  5. Kanazawa. Bukan hanya liburan musim semi saja yang membuat kanazawa menyenangkan. Pada musim dingin, kota Kanazawa ini juga menarik untuk dikunjungi lho. Misalnya, kamu bisa mencoba mengunjungi Kenrokuen Garden, melihat kondisi yang berbeda disini ketika musim dingin.
  6. Nagano. Salah satu kota tujuan liburan musim dingin di Jepang adalah Nagano. Misalnya, kamu bisa berkunjung ke Jigokidani Snow Monkey Park yang berada tak jauh dari Nagano.
  7. Mie Prefecture. Memangnya ada apa disini? Itu lho, buat kamu yang suka dengan winter illumination, atau pertunjukan ribuan cahaya lampu Nabana No Sato, kamu wajib main kesini.
  8. Tokyo, Osaka, Kyoto. Kalau 3 kota utama Jepang ini sih memang bisa dikunjungi pada semua musim. Cuma biasanya ketika musim dingin tiba, itu adalah waktu termurah untuk menjelajah di 3 kota ini.

[ Baca Juga: Tips Traveling Jalan Jalan Liburan Ke Jepang Sendiri Terbaru! ]

Tempat Wisata Yang Bisa Dikunjungi Selama Musim Dingin Di Jepang Apa?
Tempat Wisata Yang Bisa Dikunjungi Selama Musim Dingin Di Jepang Apa?

Tempat Wisata Yang Bisa Dikunjungi Selama Di Jepang Sedang Musim Salju Apa Saja?

Ada banyak banget tempat wisata musim dingin yang bisa dikunjungi selama di Jepang.

Namun beberapa tempat wisata di Jepang dibawah ini adalah yang sangat direkomendasikan untuk diunjungi

  1. Shirakawa Go. Shirakawa Go adalah salah satu Unesco World Herritage yang ada di Jepang. Pemandangan terbaik dari Shirakawa Go ini adalah ketika musim dingin. Karena pada musim dingin, Desa Shirakawa Go ini akan tertimbun salju beberapa meter. Dan, hal itu yang membauat Desa Shirakawa Go terkenal.
  2. Jigokudani Snow Monkey Park. Kalau kamu pengen lihat monyet yang suka berendam di Onsen atau mata air panas, kamu harus main ke sini. Ya, di Jigokudani Snow Monkey Park ini kamu bisa bertemu para monyet lucu yang hobi berendam air panas.
  3. Nabana No Sato. Kamu suka dengan pertunjukan jutaan kerlap kerlip lamu LED yang ditata sedemikian rupa hingga menjadi menarik? Itu artinya kamu harus berkunjung ke Nabana No Sato yang mempertunjukkan winter illumination terbaik di Jepang.
  4. Arima Onsen. Ini adalah sebuah kota Onsen yang berada tak jauh dari Kobe. Kalau kamu ingin mencoba berendam di Onsen, sebaiknya kamu mampir kesini saja pas liburan musim dingin di Jepang.
  5. Nyuto Onsen. Kalau yang ini juga onsen, atau tempat pemandian air panas. Bedanya, Nyuto Onsen ini lebih terkenal di kalangan orang Jepang. Jadi buat kamu yang mau merasakan liburan serasa orang lokal dengan menginap di Ryokan dengan onsen. Kamu wajib mampir ke Nyuto Onsen.
  6. Rokko Snow Park. Mungkin kamu pengen main ski atau main salju sekalian mampir ke Rokko International Music Box Museum? Berarti kamu harus mampir kesini deh.
  7. Hiruzen Snow Park. Bukan cuma main bola salju yang bisa kamu lakukan kalau mampir ke Hiruzen Snow Park. Tapi kamu juga bisa merasakan sensasi trekking melewati pegunungan salju di Hiruzen seperti disini.

[ Baca Juga: Liburan Musim Dingin? Main Ke Hakuba Valley Saja! Ini Dia Alasannya! ]

Kuliner di Jepang Selama Musim Dingin Yang Wajib Dicoba

Tentu saja kegiatan kulineran ini tidak bisa dilewatkan kalau kamu liburan ke Jepang pada musim dingin.

Malah, ada berapa makanan yang paling asik dimakan ketika sedang musim dingin.

Beberapa kuliner di Jepang yang cocok untuk dimakan ketika musim dingin adalah :

  1. Mie Ramen. Kuliner jepang paling populer dan banyak dicari kalau liburan kesana. Paling enak sih dimakan pas suhu udara sedang dingin ya. Bisa menghangatkan badan. Untuk rekomendasi tempat makan ramen halal yang enak di Jepang bisa kamu baca di sini ya.
  2. Mie Soba Panas. Biasanya kalau sedang musim panas di Jepang, disajikan dalam bentuk soba dingin. Namun ada juga jenis mie soba yang lebih enak dimakan panas. Musim dingin adalah waktu yang tepat untuk mencoba ini.
  3. Steak Kobe Beef. Makan dagin steak ketika suhu udara dingin memang menyenangkan dan mengenyangkan sih ya.
  4. Robatayaki. Cobain Robatayaki seperti di video ini. Kalau di Jogja, mungkin tempat ini namanya angkringan. Tapi kalau Robatayaki ini angkringan khas Jepang yang menarik untuk dicoba lho.
  5. Sake Tasting. Dingin-dingin minum sake bisa sedikit menghangatkan badan.
  6. Yosenabe. Semaca sup biasanya dengan kaldu miso atau kecap disajikan panas. Isinya sih daging, seafood, sayuran, telur dan tahu. Paling pas disantap ketika udara sedang dingin.

Fakta Menarik Yang Bisa Kamu Temukan Selama Musim Dingin di Jepang

Apa saja ya?

1. Tidak Semua Daerah Ditutupi Salju

Ketika kamu berpikir tentang musim dingin di Jepang, yang mungkin terlintas dalam pikiranmu adalah hamparan salju yang meliputi seluruh wilayah.

Namun, kenyataannya tidak seperti itu. Jepang memiliki berbagai wilayah dengan tingkat salju yang berbeda-beda, tergantung pada lokasi geografisnya.

Wilayah-wilayah seperti Fukuoka, Osaka, dan Tokyo jarang sekali dilanda salju.

Bahkan di Tokyo, yang merupakan ibu kota Jepang, musim dingin seringkali kering dan salju hanya turun secara sporadis.

Suhu di wilayah-wilayah ini pada musim dingin biasanya berada di sekitar 5 hingga 12 derajat Celsius.

Namun, jika kamu ingin benar-benar merasakan pesona musim dingin dengan hamparan salju yang luas, kamu bisa berkunjung ke bagian utara Jepang.

Hokkaido, misalnya, memiliki intensitas salju yang tinggi, biasanya mulai dari akhir Oktober hingga awal November.

Di Prefektur Fukushima, Prefektur Miyagi, dan Prefektur Yamagata, salju mulai turun pada pertengahan atau akhir November.

Prefektur Iwate bahkan mengalami salju pada awal atau pertengahan November.

Selain itu, meskipun daerah-daerah seperti Kyoto jarang dilanda salju, kamu masih bisa menemui salju di beberapa kuil terkenal seperti Kuil Kinkakuji dan Kuil Ginkakuji.

Ini membuat pengalaman musim dingin di Jepang menjadi lebih beragam.

2. Pakaian Musim Dingin yang Tepat

Musim dingin di Jepang bisa sangat dingin dan tajam, terutama jika kamu berada di wilayah yang dilanda salju.

Oleh karena itu, pakaian yang kamu kenakan sangat penting untuk menjaga kenyamanan dan kesehatanmu.

Saat berada di luar ruangan, terutama jika kamu berencana untuk berjalan-jalan atau berpartisipasi dalam aktivitas luar, kamu harus mengenakan pakaian yang sesuai dengan musim dingin.

Hal ini termasuk mengenakan jaket tebal yang bisa menahan suhu rendah, sarung tangan untuk melindungi tanganmu dari dingin yang menusuk, syal untuk menjaga lehermu tetap hangat, topi rajut untuk menjaga kepala, dan penutup telinga agar telinga tidak kedinginan.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan kairo heat patch, yaitu patch pemanas tubuh yang bisa membantu menjaga tubuhmu tetap hangat.

Kairo biasanya ditempatkan di bagian dalam pakaianmu atau di sekitar tubuhmu untuk memberikan tambahan panas.

Ini adalah pilihan yang baik jika kamu berencana menghabiskan banyak waktu di luar ruangan selama musim dingin di Jepang.

3. Hidangan Khas Musim Dingin

Salah satu hal yang paling dinantikan saat musim dingin di Jepang adalah hidangan khas musim dingin.

Musim ini dikenal dengan berbagai hidangan lezat yang hanya bisa dinikmati pada saat itu.

Musim dingin di Jepang adalah waktu yang tepat untuk menikmati ikan-ikan berkualitas tinggi yang memiliki tekstur padat dan kandungan lemak yang tinggi.

Beberapa jenis ikan yang populer selama musim dingin di Jepang termasuk ikan kod, ikan aji-aji (amberjack), ikan sarden, ikan makarel, dan banyak lagi.

Ikan-ikan ini menjadi lebih lezat dan kaya rasa selama musim dingin.

Selain itu, berbagai hasil laut seperti lobster, kepiting merah, tiram, telur ikan kod, dan nori juga mudah ditemukan selama musim dingin.

Sayuran dan buah-buahan seperti lobak, akar teratai, bayam, jeruk, dan apel juga termasuk dalam musim ini.

Salah satu hidangan musim dingin yang paling terkenal di Jepang adalah Nabe. Nabe adalah sup ikan yang diisi dengan berbagai macam sayuran dan bahan-bahan lainnya.

Ini adalah hidangan yang sangat cocok untuk dinikmati bersama keluarga dan teman-teman saat cuaca dingin.

Kehangatannya dan variasi bahan-bahannya membuat Nabe menjadi hidangan yang sangat populer selama musim dingin.

4. Berlibur di Musim Dingin

Meskipun udara dingin bisa menusuk kulit, musim dingin adalah waktu yang tepat untuk berlibur di Jepang.

Ada beberapa objek wisata yang hanya bisa kamu temui selama musim dingin.

Salah satunya adalah Festival Musim Dingin.

Festival ini merupakan perayaan akhir tahun yang penuh dengan pertunjukan lampu yang menghias kota-kota di Jepang.

Mulai dari perayaan Natal hingga perayaan Tahun Baru, kota-kota di Jepang menjadi terang benderang berkat ribuan lampu warna-warni.

Ini adalah momen yang sangat indah dan penuh keajaiban yang akan membuatmu terpesona.

Selain Festival Musim Dingin, kamu juga bisa menikmati pemandangan alam musim dingin yang memukau.

Di beberapa daerah seperti Hokkaido, kamu bisa melihat hamparan salju yang luas, gunung-gunung bersalju, dan danau yang membeku.

Ini adalah pemandangan yang sangat berbeda dari yang bisa kamu temui selama musim lainnya.

Jika kamu suka olahraga musim dingin, musim ini adalah waktu yang sempurna untuk bermain ski atau snowboard.

Jepang memiliki banyak resor ski yang menawarkan berbagai lintasan dan fasilitas yang memadai.

Ini adalah cara yang bagus untuk merasakan kegembiraan bermain di atas salju yang lembut.

Jadi, meskipun Indonesia tidak memiliki musim dingin, kamu masih bisa merasakan pesonanya dengan mengunjungi Jepang selama musim dingin.

Dari hamparan salju yang mempesona hingga hidangan lezat dan festival yang mengagumkan, musim dingin di Jepang memiliki banyak hal menarik yang bisa kamu nikmati.

Yang penting, jangan lupa membawa pakaian hangat agar tetap nyaman selama petualangan musim dinginmu di Jepang!

Aktivitas Menarik yang Bisa Kamu Lakukan Ketika Liburan Musim Dingin di Jepang

Musim dingin di Jepang adalah waktu yang istimewa yang penuh dengan keindahan alam, tradisi budaya, dan kesempatan untuk berpartisipasi dalam aktivitas menyenangkan.

Berikut ini adalah beberapa aktivitas menarik yang bisa kamu nikmati saat liburan musim dingin di Jepang:

1. Kunjungi Tempat Ski di Jepang

 

Hujan Salju Pertama Di Hiruzen, Okayama! [ Travel Vlog Jalan Jalan Di Jepang ]

Musim dingin di Jepang adalah surga bagi para pecinta ski dan snowboarding.

Negara ini memiliki banyak pegunungan yang dihiasi dengan butiran salju yang ideal untuk olahraga musim dingin.

Sama saja kamu berada di wilayah mana di Jepang, kemungkinan besar kamu akan menemukan tempat ski yang menakjubkan di dekatnya.

Jika kamu berbasis di Tokyo, Nagano adalah destinasi yang sangat populer.

Tidak terlalu jauh dari ibu kota, Nagano menawarkan akses mudah ke resor ski yang luar biasa.

Salah satu resor yang terkenal di sini adalah Hakuba, yang terkenal dengan lintasan ski yang menarik.

Untuk pengalaman ski yang lebih ekstensif dan pemandangan alam yang indah, kamu bisa menuju ke pulau utara Hokkaido.

Niseko dan Rusutsu adalah destinasi yang umum dikunjungi oleh para wisatawan ski dan musim dingin.

Jika kamu berada di daerah Kansai (Osaka, Kyoto, Nara, Kobe), kamu dapat mengambil perjalanan sehari ke Lembah Biwako, yang dikelilingi oleh pegunungan di sekitar Danau Biwa.

Di sini, kamu bisa menikmati keindahan musim dingin sambil berski.

2. Melihat Festival Musim Dingin

Meskipun cuacanya dingin, musim dingin di Jepang adalah waktu yang penuh dengan kehidupan dan perayaan.

Banyak festival dan acara tradisional berlangsung selama musim dingin, mengubah suasana hati dari yang dingin menjadi hangat dan meriah.

Salah satu festival musim dingin yang paling terkenal adalah Festival Salju Sapporo di Hokkaido.

Festival ini menarik lebih dari dua juta pengunjung dan menampilkan pahatan es dan salju yang mengagumkan.

Ratusan pahatan yang rumit dapat ditemukan di Taman Odori, Susukino, dan Tsudome.

Di Prefektur Yamagata, Pemandian Air Panas Zao menjadi tempat yang menakjubkan selama musim dingin.

Pohon-pohon yang tertutup salju berubah menjadi bentuk-bentuk aneh yang disebut “monster salju”. Pemandangan ini adalah salah satu yang paling spektakuler di musim dingin.

Untuk pengalaman yang unik, kamu bisa mengunjungi Festival Pria Telanjang di Prefektur Okayama, yang dikenal sebagai Hadaka Matsuri.

Ribuan pria mengenakan pakaian dalam tradisional dan berpartisipasi dalam permainan ritual sebelum berdoa di Kuil Buddha Kannonin di Saidaiji.

3. Menghangatkan Diri di Pemandian Air Panas atau Onsen

Kecuali kalian berambut tebal kayak mereka, pake jaket itu wajib hukumnya.
Kecuali kalian berambut tebal kayak mereka, pake jaket itu wajib hukumnya.

Salah satu cara terbaik untuk mengatasi cuaca dingin musim dingin adalah dengan berendam di pemandian air panas alami, yang disebut onsen.

Jepang memiliki banyak sumber air panas alami yang tersebar di seluruh negeri, dan berendam di onsen adalah pengalaman yang sangat menyenangkan.

Pemandian Air Panas Ginzan di Prefektur Yamagata adalah salah satu tempat terbaik untuk merasakan keajaiban onsen.

Terletak di kota yang indah di pegunungan, Ginzan adalah kota tambang perak yang kini menjadi tujuan wisata populer di Jepang.

Pemandian air panas di sini terletak di penginapan ryokan tradisional dengan suasana yang tenang dan mempesona.

Di Prefektur Gunma, kamu bisa menemukan Pemandian Air Panas Kusatsu, yang dianggap sebagai salah satu area onsen terbaik di Jepang.

Dengan 19 pemandian umum yang berbeda, kamu memiliki banyak pilihan untuk merendam diri dan bersantai.

Pemandian air panas di sini juga menawarkan pemandangan alam yang spektakuler.

Bagi wisatawan di Kyushu, Pemandian Air Panas Kurokawa adalah tempat yang tepat untuk dikunjungi.

Lokasinya dekat dengan Gunung Aso yang terkenal, dan kota ini memiliki pemandian air panas luar ruangan yang sangat menakjubkan.

Kamu bisa merendam di tengah salju, menciptakan pengalaman yang benar-benar ajaib.

4. Kunjungi Kuil saat Tahun Baru

Tahun baru adalah waktu yang istimewa di Jepang. Pada tanggal 1 Januari, masyarakat Jepang merayakan Tahun Baru dengan cara yang khas.

Banyak dari mereka mengunjungi kuil atau wihara untuk berdoa dan memulai tahun yang baru dengan harapan dan keberuntungan.

Salah satu tempat yang sangat populer untuk melakukan ritual Tahun Baru, yang dikenal sebagai hatsumode, adalah Kuil Shinto Heian-jingu di Kyoto.

Kuil ini memiliki kompleks yang luas dan mengadakan upacara resmi pada jam 06.00 pada tanggal 1 Januari.

Ini adalah kesempatan yang bagus untuk merasakan tradisi dan budaya Jepang yang mendalam.

Di Kyoto, kamu juga bisa mengunjungi Kuil Shinto Fushimi Inari Taisha yang terkenal dengan ribuan gerbang torii oranye yang membentang di pegunungan.

Berjalan melalui gerbang-gerbang ini sambil berdoa adalah pengalaman yang unik.

Di Tokyo, Kuil Shinto Meiji-jingu adalah tujuan utama untuk hatsumode.

Kuil ini terletak di tengah hutan yang damai, menciptakan suasana yang tenang untuk merayakan Tahun Baru.

Jika kamu berada di Osaka, Kuil Shinto Sumiyoshi Taisha adalah tempat yang ramai saat Tahun Baru.

Kuil ini terkenal dengan jembatan lengkungnya yang indah dan taman yang luas.

Musim dingin di Jepang adalah waktu yang luar biasa untuk merasakan keindahan alamnya, merayakan tradisinya, dan menikmati aktivitas yang menyenangkan.

Apakah kamu suka bermain ski, mengunjungi kuil yang indah, menghadiri festival yang meriah, atau hanya bersantai di onsen, Jepang memiliki banyak hal yang ditawarkan selama musim dingin.

Jadi, jangan ragu untuk merencanakan liburan musim dinginmu di Jepang!

Jangan Sampai Salah Kostum, Belajar Dari Pengalaman Kurang Persiapan Ketika Liburan Ke Daerah Dingin

Salah kostum ketika liburan musim dingin di Jepang bisa berakibat fatal.

Jadi baca dengan baik tips liburan ketika musim salju di Jepang disini!

 

Trekking, Menembus Badai Salju Musim Dingin Di Jepang! [ Travel Vlog Jepang - Okayama - Hiruzen ]

 

Saya selalu bilang, hati-hatilah dengan perkataanmu.

Sebisa mungkin berkatalah yang baik-baik saja.

Perkataan itu adalah doa, jadi kalau beneran terjadi ya tetap yang baik-baik saja.

Hal ini beberapa kali terjadi pada saya.

Seperti ketika saya pernah bilang setelah pulang traveling di Jepang pada musim panas lalu.

Abis ini saya pengen liburan musim dingin di Jepang, pengen ngerasain musim salju di Jepang!

Ya, saya memang pernah bilang, liburan ke Jepang selanjutnya, harus pas musim dingin saja.

Soalnya saya pengen ngerasain yang namanya hujan salju. Maklum, di Indonesia tidak ada hujan salju.

Kalaupun ada salju, cuma di Puncak Cartenz di papua saja.

Lha saya aja cuma pendaki pemula, mana sanggup main sampe ke Puncak Cartenz.

Gara-gara ini juga saya harus mengajukan aplikasi visa multiple entry.

Meski dengan sedikit drama, visa multiple entry saya dapatkan.

Tenang saja, nanti juga saya ceritakan pengalaman mengajukan visa multiple entry Jepang ini ya!

Bisa dibilang saya ini manusia yang tahan dingin.

Waktu tingal di Australia selama setahun dengan visa WHV pun, saya melewati musim dingin disana dengan santai.

Saya tinggal di Sydney, tak ada salju disana meski sedang musim dingin.

Paling saya harus memakai baju hangat dan jaket penahan angin saja.

Itu sudah lebih dari cukup untuk menghangatkan badan di suasana musim dingin Australia.

Salah kostum ketika liburan musim dingin di Jepang bisa berakibat fatal. Apalagi cuma pake sendal jepit lalu jalan-jalan diatas salju. Akhirnya say a cuma kuat 10 menit saja di luar ruangan T_T
Salah kostum ketika liburan musim dingin di Jepang bisa berakibat fatal. Apalagi cuma pake sendal jepit lalu jalan-jalan diatas salju. Akhirnya saya cuma kuat 10 menit saja di luar ruangan T_T

Cuma kalau musim salju di Jepang ini agak berbeda. Musim semi saja bisa dingin luar biasa.

Pernah saya main ke gunung salju Tateyama Kurobe, dan saya salah kostum.

Iya, saya berkunjung ke Tateyama pada tahun 2013 hanya dengan mengenakan sendal jepit.

Hasilnya, saya cuma kuat berada di luar selama 10 menit saja.

Siasanya, saya habiskan dengan meringkuk di ruangan yang terdapat penghangat.

Oke, jangan ditiru ya!

Karena di Indonesia gak punya musim dingin, biasanya buat yang pertama kali liburan musim dingin di Jepang itu pasti cukup kaget. Saya pun begitu, meski sudah pernah tinggal di Australia selama setahun, tetap saja shock. Soalnya musim dingin di Jepang jauh lebih dingin. Nah makanya saya mau berbagi tips singkat liburan musim dingin di Jepang nih. Kira-kira seperti ini: 1. Bawa jaket tebel, kalau bisa jaket yang juga bisa menahan angin. 2. Pakai baju berlapis agar tetap hangat meski suhu diluar minus beberapa derajat. Saya selalu pake 4 lapis selama disini. Paling dalam pake dua kaos, lalu jaket wind breaker, bagian terluar adalah jaket tebal. Celana pake dua lapis, celana pendek dan celana panjang. 3. Bawa banyak baterai cadangan, karena bakalan cepat habis baterai di musim dingin. 4. Beli heater portable. Ini penjelasannya bingung sih, pokoknya kalau digosok bakalan jadi hangat itu heater portablenya. 5. Bawa payung karena ada kemungkinan hujan juga. Apa lagi ya? Tambahin dong, nanti bakal ditulis di blog catperku.com juga deh! ?

A post shared by Fahmi (@catperku) on

Namun kali ini saya datang ketika musim salju di Jepang dengan penuh persiapan.

Baju tebal berlapis-lapis, penghangat portable, dan tentunya saya juga bertanya ke netizen di Instagram mengenai cara juga tips liburan musim dingin di Jepang.

Pertanyaan dan jawabannya sih ada di atas. Tapi saya juga akan menuliskannya lagi lebih lanjut, dan sedikit membahasnya.

Siapa tahu nanti ada yang memerlukannya juga!

Jadi, Apa Yang Perlu Dipersiapkan Untuk Liburan Musim Dingin Di Jepang?

Yuk, simak baik-baik ya!

1. Bawa Jaket Tebal dan Jaket Penahan Angin

Jaket tebal di musim dingin wajib hukumnya. Karena hanya itu yang bisa menahan dari dinginnya suhu dibawah nol derajat.

Terus sebisa mungkin bawa jaket penahan angin juga tahan air.

Biarpun tebel kalau angin tetap tembus gak guna, karena yang bikin makin dingin di itu ketika angin lagi kenceng.

 ( Baca Juga : Serunya Acara Jak-Japan Matsuri Di Monas, Jakarta )

2. Pakai Baju Berlapis

Selain jaket, memakai baju berlapis juga saya rekomendasikan ketika berkunjung pas musim salju di Jepang.

Ini untuk menjaga agar tubuh tetap hangat meski suhu diluar minus beberapa derajat.

Apalagi kalau pakaian khusus yang memang didesain untuk dipakai di musim dingin, lebih bagus lagi.

Kalau lupa bawa dari Indonesia, di Jepang banyak yang jual pakaian khusus musim dingin.

Sekedar informasi saja, waktu liburan musim dingin di Jepang kemaren, saya selalu pake 4 lapis baju.

Paling dalam pake dua kaos, satunya baju khusus musim dingin untuk menghadapi musim salju di Jepang.

Lalu lapisan ketiga adalah jaket wind breaker, atau jaket penahan angin.

Sementara itu bagian terluar adalah jaket tebal.

Bagian bawah adalah celana dua lapis, celana pendek dan celana panjang.

[ Baca Juga : Setelah Berkunjung Ke Kanazawa, Ini Dia Tempat Wisata Favorit Saya ]

3. Bawa Banyak Baterai Cadangan

Sebalnya pake kamera model lama adalah, baterai bakalan cepat habis kalau dihajar suhu dingin sampai minus beberapa derajat.

Sebelumnya saya sudah tau mengenai hal ini, tapi yang bikin kaget adalah, baterai benar-benar boros luar biasa.

Pada kondisi hunting foto di daerah tropis, biasanya sehari paling banter saya habiskan 1-1,5 baterai.

Sementara itu hunting foto selama liburan musim dingin di Jepang kemarin dalam sehari saya bisa habiskan sampai 3 baterai.

Gila kan? Musim salju di Jepang emang bikin boros baterai kamera!

Karena musim dingin itu sama menyenangkannya dengan musim semi di Jepang
Karena musim dingin itu sama menyenangkannya dengan musim semi di Jepang

4. Beli Heater Portable (Heatpack)

Kalian boleh bilang saya norak, tapi saya semacam tercengang kalau ada teknologi yang namanya heatpack atau heater portable.

Penampakannya sih biasa, semacam pasir yang dibungkus kertas khusus.

Namun sebenarnya isinya katanya adalah karbon yang memang bisa mengeluarkan panas.

Entah gimana cara kerjanya, tapi kata guide saya kemarin, itu adalah salah satu dari teknologi Jepang.

Tinggal digosok-gosok ke tangan, bakalan hangat sendiri.

Makanya, kemarin saya sempat bawa pulang beberapa, lumayan sih buat pas naik gunung nanti.

[ Baca Juga : Terpesona Keindahan Gua Ryusendo ]

5. Bawa Payung

Siapa sangka kalau musim dingin juga bisa hujan air.

Saya kira musim salju di Jepang itu cuma bakalan hujan salju saja.

Ternyata kalau suhu tidak terlalu dingin, bakalan jadi hujan air.

Baru bisa hujan salju kalau suhu udara benar-benar dingin.

[ Baca Juga : Liburan Ke Macau? Cek Wisata Di Macau Terbaik Ini Dulu Deh! ]

6. Bawa Air Minum

Biasanya karena dingin kita suka nggak kerasa haus.

Padahal kalau liburan di Jepang itu pasti banyak jalan kaki.

Dan itu bisa bikin dehidrasi.

Nggak kerasa haus sih, tapi kalau sampe dehidrasi biasanya tubuh bisa langsung sempoyongan gitu.

Jadi sebaiknya tetap membawa air minum  selama dijalan.

Lebih bagus lagi bawa air minum hangat yang disimpan di termos portable.

7. Bawa Masker

Buat yang gak kuat sama musim dingin atau musim salju di Jepang, ini wajib hukumnya.

Karena dalam kondisi udara dingin plus angin kencang, muka yang gak ditutupi masker bakalan sangat tersiksa.

Percaya deh, kalau muka beku seakan gak kerasa apa-apa.

Jadi sebaiknya memakai masker saja biar muka gak sampai membeku.

[ Baca Juga : Jalan Jalan Di Solo Mampir Ke Tempat Wisata Di Solo Surakarta ]

8. Pelembab Bibir

Saya sih jarang bawa, tapi buat yang peduli sama bibirnya biar gak kering, pelembab bibir ini akan sangat berguna :D

Meski kelihatan tidak terlalu tebal, tapi ini saya pake 4 lapis lho!
Meski kelihatan tidak terlalu tebal, tapi ini saya pake 4 lapis lho!

9. Bawa Tolak Angin/Antangin Atau Apapun Sejenis Itu

Masuk angin mungkin salah satu problem utama orang Indonesia.

Obat obatan ini juga cukup efektif untuk dipakai pas musim salju di Jepang.

Entah apa sebabnya, yang jelas saya pun kadang juga kena yang namanya masuk angin.

Nah, obat-obatan atau apapun yang bisa menyembuhkan masuk angin ini selalu ada di daftar p3k yang saya bawa ketika traveling.

10. Bawa Lotion

Biasanya cewek selalu bawa, saya kadang – kadang saja kalau lagi ingat.

Tapi buat yang suka gak seneng kalau kulit kering, lebih baik persiapkan sebotol lotion di tas untuk dipakai melembabkan kulit.

Tips Liburan Di Jepang Ketika Musim Salju

Nah, buat kamu yang mau berlibur ke Jepang saat musim dingin, beberapa tips dibawah ini akan berguna.

Terutama buat kamu yang akan liburan ke Jepang pertama kali saat musim dingin.

  • Biasanya, harga tiket pesawat kesana saat di Jepang sedang musim dingin bakalan murah banget. Kadang tanpa berburu tiket jauh jauh hari sekalipun masih dapet yang murah.
  • Jangan sampai salah kostum. Untuk ukurna orang Indonesia yang terbiasa dengan cuaca panas, musim dingin Jepang pasti akan terasa menyiksa kalau sampai salah kostum. Minimal gunakan 2 lapisan pakaian untuk yang kuat dingin. Namun pada umumnya menggunakan 3 lapisan pakaian plus sarung tangan adalah yang terbaik. Usahakan gunakan pakaian hangat di lapisan pertama, jaket tebal di lapisan kedua, dan tambahan jaket penahan angin pada lapisan ke 3 jika diperlukan.
  • Pada musim dingin bisa terjadi hujan salju dalam waktu yang lumayan lama. Kalau itu terjadi, ada kemungkinan ada perubahan jadwal kereta, hingga pembatalan jadwal kereta dan transportasi lainnya. Sebaiknya siapkan waktu yang cukup dalam itinerary liburan ke Jepang kamu ya.
  • Beli penghangat portable yang bisa digenggam. Biasanya penghangat portable tersebut bisa dibeli di minimarket yang ada di jepang kok.
Dengan persiapan yang baik, meski badai salju seperti ini badan akan tetap hangat.
Dengan persiapan yang baik, meski badai salju seperti ini badan akan tetap hangat.

Contoh Itinerary Liburan Musim Dingin di Jepang Selama 7 Hari

Berikut adalah contoh itinerary liburan musim dingin di Jepang selama 7 hari:

Hari 1: Tiba di Tokyo

  • Tiba di Bandara Narita atau Haneda
  • Check-in di hotel yang sudah dipesan di Tokyo
  • Berjalan-jalan di sekitar hotel dan mencoba makanan lokal

Hari 2: Tokyo

  • Kunjungi Sensoji Temple di Asakusa
  • Jelajahi Ginza, distrik perbelanjaan terkenal di Tokyo
  • Nikmati pemandangan kota dari Menara Tokyo atau observatorium Roppongi Hills
  • Bermalam di Tokyo

Hari 3: Tokyo – Nikko

  • Berangkat ke Nikko menggunakan Japan Rail Pass
  • Kunjungi Toshogu Shrine, Kegon Falls, dan Danau Chuzenji
  • Kembali ke Tokyo dan bermalam

Hari 4: Tokyo – Nagano

  • Berangkat ke Nagano dengan menggunakan Shinkansen
  • Kunjungi Zenko-ji Temple
  • Menikmati pemandangan alam di Shiga Kogen, salah satu resor ski terbaik di Jepang
  • Bermalam di Nagano

Hari 5: Nagano – Kyoto

  • Berangkat ke Kyoto menggunakan Shinkansen
  • Kunjungi Kuil Kinkaku-ji (Golden Pavilion)
  • Jelajahi kawasan Arashiyama, termasuk Bamboo Grove dan Togetsukyo Bridge
  • Bermalam di Kyoto

Hari 6: Kyoto – Hiroshima

  • Berangkat ke Hiroshima menggunakan Shinkansen
  • Kunjungi Taman Peringatan Perdamaian Hiroshima dan Museum Peringatan Perdamaian
  • Jelajahi kawasan Miyajima, termasuk Itsukushima Shrine
  • Kembali ke Kyoto dan bermalam

Hari 7: Kyoto – Osaka

  • Berangkat ke Osaka menggunakan Japan Rail Pass
  • Kunjungi Istana Osaka dan berjalan-jalan di sekitarnya
  • Berbelanja di distrik Dotonbori dan menikmati makanan khas Osaka
  • Kembali ke Tokyo dengan Shinkansen
  • Terbang kembali ke negara asal dari Bandara Narita atau Bandara Haneda

Itinerary ini hanya contoh dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan minat Kamu.

Jangan lupa untuk selalu mengecek jadwal dan kondisi tempat wisata sebelum berangkat agar liburan Kamu berjalan lancar.

FAQ – Pertanyaan Yang Sering Ditanyakan Dan Jawaban Terkait Musim Dingin Di Jepang 2024

Berikut pertanyaan dan jawaban tersebut:

Pertanyaan 1: Musim Dingin dan Salju di Jepang Bulan Apa?

Musim Dingin di Negeri Matahari Terbit

Buat kamu yang penasaran dengan pertanyaan “di Jepang bulan apa musim dingin datang?”, Jepang menawarkan pengalaman musim dingin yang unik dan beragam.

Musim dingin di Jepang biasanya berlangsung dari Desember hingga pertengahan Maret.

Ini adalah saat-saat ketika seluruh negeri ini berubah menjadi dunia salju yang mempesona.

Pertanyaan 2: Berapa Lama Musim Dingin di Jepang Berlangsung?

Variasi Musim Dingin Menurut Wilayah

Tentu saja, berapa lama musim dingin berlangsung dan seberapa intensitasnya akan bervariasi tergantung pada wilayah di Jepang.

Jepang adalah negara yang terbentang panjang, dari utara ke selatan, dan ini berarti perbedaan musim sangat terasa.

Wilayah yang lebih utara, seperti Hokkaido, Tohoku, dan pegunungan Jepang, umumnya memiliki musim dingin yang lebih panjang dan lebih keras dibandingkan dengan wilayah selatan seperti Tokyo dan Osaka.

Pertanyaan 3: Apa yang Bisa Kamu Nikmati Selama Musim Dingin di Jepang?

Festival Musim Dingin yang Menarik

Saat musim dingin atau musim salju tiba, Jepang menjadi tuan rumah berbagai festival yang menarik.

Festival-festival ini adalah cara yang sempurna untuk merayakan keindahan musim dingin sambil menikmati makanan lezat, hiburan, dan kesempatan untuk melihat karya seni yang menakjubkan.

Selama festival musim dingin, kamu akan menemukan patung salju dan es yang memukau.

Salah satu festival yang sangat terkenal adalah Sapporo Yuki Matsuri, yang merupakan festival salju terbesar di Jepang. Festival ini diadakan di kota Sapporo pada awal Februari.

Jadi, jika kamu berada di Jepang selama bulan Februari, pastikan untuk mengunjungi festival ini dan melihat berbagai patung salju yang menakjubkan.

Pertanyaan 4: Bagaimana dengan Suhu Selama Musim Dingin di Jepang?

Suhu Selama Musim Dingin

Musim dingin di Jepang bisa sangat dingin, terutama di daerah-daerah utara seperti Hokkaido.

Selama musim dingin, suhu di luar rumah atau ruangan bisa mencapai di bawah sepuluh derajat Celsius.

Meskipun ini bisa terasa cukup dingin, banyak orang di Jepang telah terbiasa dengan musim dingin yang dingin ini.

Di dalam rumah atau gedung, suhu biasanya diatur agar tetap nyaman, berkisar antara 10 hingga 13 derajat Celsius.

Maka dari itu, kamu akan menemukan banyak orang Jepang yang mengenakan pakaian hangat di dalam rumah, termasuk jaket atau selimut untuk tetap merasa nyaman.

Pertanyaan 5: Musim Dingin di Jepang, atau “Fuyu”

Nama Musim Dingin dalam Bahasa Jepang

Musim dingin di Jepang juga dikenal sebagai “Fuyu” dalam Bahasa Jepang.

Meskipun umumnya berlangsung dari Desember hingga Maret, di beberapa daerah utara seperti Hokkaido dan wilayah Tohoku, musim dingin bisa dimulai lebih awal dan berlangsung lebih lama.

Pertanyaan 6: Musim Dingin di Tokyo

Musim Dingin yang Menyegarkan di Tokyo

Di Tokyo, musim dingin berlangsung dari Desember hingga Februari. Ini adalah musim terdingin sepanjang tahun.

Meskipun cuaca bisa sangat dingin, musim dingin di Tokyo juga merupakan waktu yang sempurna untuk menikmati mata air panas.

Salah satu pengalaman yang sangat populer selama musim dingin adalah berendam di onsen, mata air panas alami.

Sambil menikmati air panas yang menyegarkan, kamu bisa melihat pemandangan musim dingin yang indah.

Ini adalah pengalaman yang sangat luar biasa dan membantu menghangatkan tubuhmu selama musim dingin yang dingin.

Pertanyaan 7: Tempat Terbaik untuk Menikmati Salju di Jepang

Destinasi Salju Terdekat dari Tokyo

Salah satu pertanyaan umum yang sering diajukan adalah, “Di mana kamu bisa menikmati salju terdekat dari Tokyo?”

Ada beberapa destinasi menarik yang bisa kamu kunjungi jika kamu ingin melihat salju di sekitar Tokyo.

Salah satunya adalah Gala Yuzawa Snow Resort yang terletak di Yuzawa-machi, Niigata Prefecture.

Resort ini terkenal dengan akses yang mudah dari Tokyo, sehingga kamu bisa menikmati hari yang menyenangkan di salju tanpa harus melakukan perjalanan jauh.

Pertanyaan 8: Salju di Osaka

Salju Jarang Turun di Kota-Kota Seperti Osaka

Terakhir, pertanyaan yang sering muncul adalah apakah salju turun di kota-kota seperti Tokyo dan Osaka.

Jawabannya adalah, salju di kota-kota ini cukup jarang.

Salju biasanya mulai turun di wilayah utara Jepang, seperti Hokkaido, pada akhir bulan Oktober atau awal bulan November.

Maka dari itu, jika kamu ingin melihat salju yang lebih tebal, perlu melakukan perjalanan ke wilayah utara Jepang selama musim dingin.

Sekarang, kamu tahu lebih banyak tentang musim dingin dan salju di Jepang.

Ini adalah waktu yang istimewa di negeri ini, di mana kamu bisa merasakan pesonanya dengan menghadiri festival salju, berendam di mata air panas, dan menikmati pemandangan salju yang memukau.

Jadi, jika kamu memiliki rencana untuk mengunjungi Jepang selama musim dingin, pastikan untuk bersiap-siap menghadapi cuaca dingin dan menikmati semua yang ditawarkan musim ini!

Kalau merasa informasi ini bermanfaat, boleh banget lho dibagikan ke teman-teman yang lain juga.

Selamat menikmati liburan musim dingin di Jepang!


Rijal Fahmi Mohamadi

Rijal Fahmi Mohamadi

Fahmi adalah seorang Digital Marketer, Travel Enthusiast, Geek Travel Blogger dari Indonesia penulis catperku.com, Penulis Buku perjalanan Traveling The Traveler Notes Bali The Island Of Beauty dan The Traveler Notes Bersenang-Senang di Bali, Bertualang di Lombok. Pernah disebutkan, mentioned in Lonely Planet Indonesia 2019 as Best in Blogs. Mau menyapa saya? Kunjungi media sosial pribadi saya, atau hubungi lewat email [email protected] jika Anda ingin mengajak saya bekerja sama dan berkolaborasi.
https://catperku.com


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *