Asakusa, Tokyo adalah salah satu nama tempat dengan banyak aktivitas dan tempat wisata seru di Jepang yang sering saya dengar, bahkan lama sebelum saya menginjakkan kaki ke Jepang untuk backpacking pertama kali.
Yang paling sering saya dengar tentang Asakusa sih Kuil Sensoji dan Gerbang Kaminarimon yang merupakan tempat wisata Asakusa paling populer.
Memang Asakusa ini salah satu tempat wisata populer di Tokyo sih. Sepertinya siapapun pasti mampir ke Asakusa kalau lagi liburan ke Jepang.
Terakhir saya pegi ke Jepang karena menang lomba nulis dari H.I.S Travel, juga mampir ke Asakusa.
Bahkan saya menginap di Hotel yang berada di sekitar Asakusa.
Lokasinya memang cukup strategis untuk menginap.
Selain itu biasanya ada banyak turis (banyak juga dari Indonesia) yang sengaja mengunjungi Asakusa untuk berbelanja.
Apalagi kemarin saya berkunjung kesini ketika musim liburan.
Rame banget euy!
Tapi sebenarnya ada apa saja sih di Asakusa kok bisa populer gitu?
Sebenarnya ada banyak, namun kalau kalian liburan ke Jepang (terutama untuk yang pertama kali) dan ingin mengunjungi Asakusa, paling tidak kalian harus mampir atau mengunjungi beberapa tempat ini.
Daftar Isi
1. Berkunjung Ke Kuil Sensoji

Ini adalah salah satu tempat wisata di Asakusa yang paling populer dan ramai.
Kuil Sensoji (浅 草 寺, Sensōji) ini adalah sebuah kuil Budha yang juga dikenal sebagai Kuil Asakusa karena lokasinya berada di daerah Asakusa. Biasanya ada beberapa orang berkunjung ke kuil ini untuk beribadah.
Namun ada banyak juga orang yang berkunjung ke Kuil Sensoji karena penasaran atau sekedar ingin berfoto seperti saya. atau kamu juga bisa lihat vlog travel dibawah ini.
Boleh subscribe ke youtube.com/catperku yak!
Kuil ini dibangun pada abad keenam, yang membuat Kuil Sensoji menjadi salah satu kuil tertua di Tokyo.
Pun begitu, bangunan kuil masih tampak kokoh, dan tak terlihat sebagai bangunan yang terlah berumur ratusan tahun.
Jadi kalau kalian lagi liburan ke Tokyo, jangan sampai gak mampir kesini.
2. Belanja Di Nakamise Dori, Tempat Wisata Asakusa Untuk Belanja

Biasanya saya selalu menghindari pusat perbelanjaan yang ramai.
Namun kalau lagi di Asakusa sepertinya saya tak bisa menghindarinya.
Soalnya kalau mau ke Kuil Sensoji biasanya pasti melewati Nakamise Dori, atau Jalan Nakamise.
Nakamise Dori ini bisa dibilang merupakan salah satu tempat berbelanja oleh-oleh di Asakusa.
Nakamise Dori ini adalah tempat wisata Asakusa yang membentang sepanjang sekitar 250 meter dari Kaminarimon hingga sampai Kuil Sensoji.
Di sepanjang Nakamise Dori ini tersebar puluhan toko, yang menawarkan kuliner khas setempat dan berbagai macam souvenir seperti kimono, yukata dan pernak-pernik lainnya.
Makanya kalau mau main kesini, siapkan segepok uang YEN untuk kalian habiskan.
Terakhir saya berkunjung kesini adalah musim semi, dan dengan mudah menemukan orang Indonesia disini.
Memang ya, orang Indonesia itu sepertinya hobi belanja oleh-oleh, dimanapun, di negara apapun. Eh, saya juga dong, meski nggak banyak! Hehee~ :)
3. Berfoto Di depan Kaminarimon, Tempat Wisata Asakusa Populer!

Saking populernya tempat wisata Asakusa ini, sulit untuk mendapatkan foto bagus di Kaminarimon ini.
Saya sudah pernah kesini di tahun 2013, namun setelah pulang ternyata saya kurang puas dengan hasil fotonya.
Tentu harus dikunjungi ulang dong biar dapat foto bagus.
Pada siang hari Kaminarimon ini ramee, dan penuh orang. Makanya lumayan susah untuk mendapatkan foto bagus.
Akhirnya pada kunjungan kedua saya datang malam hari agar suasananya lebih sepi.
Akhirnya, saya mendapatkan foto yang sesuai keinginan saya.
4. Piknik Di Sumida Park

Diantara yang lainnya, Sumida Park atau Taman Sumida inilah tempat favorit saya di Asakusa.
Terutama kalau lagi musim semi, dan bunga Sakura sedang mekar, makin cakep deh taman ini!
Malah bisa dibilang, kalau ingin menikmati Sakura di Tokyo, Taman Sumida ini adalah salah satu yang direkomedasikan untuk dikunjungi.
Terus kalau sedang beruntung, biasanya ada acara gratis yang bisa ditonton di Sumida Park.
Terakhir kesini, saya beruntung bisa menikmati pertunjukan Kyudo, atau olah raga panahan tradisional Jepang.
Kalaupun sedang tidak ada acara, biasanya banyak masyarakat sekitar yang memanfaatkan Taman Sumida untuk piknik.
5. Naik Jinrikisha Becak Khas Jepang

Kalau di Indonesia becak itu dikayuh dari belakang, namun Jinrikisha atau becak khas jepang ini berbeda.
Untuk menjalankannya transportasi ini ditarik dari depan dengan tenaga manusia.
Namun itulah yang menjadikan Jinrikisha ini unik dan direkomendasikan untuk dicoba ketika di Asakusa.
Tapi siapin budget yang lumayan ya, paling murah 3000-an yen untuk berkeliling selama beberapa menit di sekitar Asakusa.
Jinrikisha ini cocok banget buat kalian yang males jalan kaki, tetapi ingin berkeliling melihat tempat wisata Asakusa sambil menikmati beberapa lansekap utama disana seperti Tokyo Skytree dan Kuil Sensoji.
6. Mengagumi Kemegahan Skytree Tower

Selain berfoto dengan Tokyo Tower, kalian tidak boleh melewatkan untuk berfoto dengan latar Tokyo Skytree.
Soalnya Tokyo Skytree ini bisa dibilang salah satu landmark penting di Tokyo.
Dengan berfoto disini paling enggak bisa bilang “I was here, at Asakusa” gitu
Menara setinggi 634 meter ini pernah disebut sebagai New Tokyo Tower, pun akhirnya orang lebih mengenalnya sebagai Tokyo Skytree.
Lokasinya bisa diakses dengan mudah dari Asakusa, dengan berjalan kaki.
Bisa juga naik ke atas Tokyo Skytree. Untuk tiket paling murah adalah seharga 2060 YEN! Tertarik?
7. Jalan Kaki Berkeliling Asakusa!

Ketika traveling, saya memang lebih suka jalan kaki sambil menikmati suatu tempat dengan perlahan.
Buat saya, Asakusa adalah salah satu tempat yang tepat untuk berkeliling dengan jalan kaki.
Selain memang lebih menyenangkan untuk berburu foto, saya bisa dengan mudah untuk berhenti dan mencoba kuliner khas Jepang yang banyak di jual di Asakusa.
8. Kuil Asakusa – Tempat Pernikahan Bergaya Shinto
Kuil Asakusa Jinja terletak di dekat Sensō-ji dan dikenal sebagai tempat pernikahan bergaya Shinto yang populer.
Tiga dewa yang dikenal sebagai “Sanja-sama” disembah di sini.
Jika kamu beruntung, kamu mungkin bisa melihat upacara pernikahan tradisional Jepang di Kuil Asakusa.
Pengantin dan tamu undangan sering mengenakan pakaian tradisional yang indah, seperti kimono dan hakama.
9. Asakusa Hanayashiki – Wisata Taman Hiburan Tertua di Jepang
Asakusa Hanayashiki adalah taman hiburan tertua di Jepang, berusia 169 tahun pada tahun 2022.
Terletak di sebelah Sensō-ji, taman ini memiliki suasana yang sangat retro. Kamu dapat menikmati berbagai atraksi seperti roller coaster klasik, permainan karnaval, dan wahana lainnya.
Ini adalah tempat yang sempurna untuk bersenang-senang bersama keluarga atau teman-teman, terutama jika kamu mencari pengalaman bermain yang klasik dan nostalgis.
10. Asakusa Culture Tourist Information Center – Sumber Informasi Wisata
Asakusa Culture Tourist Information Center adalah tempat yang wajib kamu kunjungi jika kamu membutuhkan informasi tentang tempat-tempat menarik di Asakusa.
Pusat informasi wisata ini berada tepat di seberang Kaminarimon dan menyediakan berbagai informasi dalam berbagai bahasa, termasuk Inggris, Jepang, Cina, dan Korea.
Jika kamu tersesat atau ingin mengetahui lebih banyak tentang tempat-tempat yang menarik, di sinilah kamu bisa mencari solusinya.
11. Asakusa Denpoin-dōri – Destinasi Wisata Berbelanja yang Memikat Mata
Denpoin-dōri adalah jalan berbelanja yang membentang sejauh 200 meter di Asakusa.
Di sini, kamu akan menemukan berbagai toko yang menjual barang-barang yang memikat mata.
Kamu dapat membeli pakaian, barang kebutuhan sehari-hari, kerajinan tangan, dan bahan makanan.
Jalan ini adalah tempat yang sempurna untuk mencari oleh-oleh atau sekadar menikmati suasana berbelanja di Jepang.
12. Asakusa Engei Hall – Pertunjukan Budaya Jepang

Asakusa Engei Hall adalah tempat yang sempurna untuk menikmati pertunjukan budaya Jepang yang autentik.
Didirikan pada tahun 1884, tempat ini menampilkan berbagai jenis hiburan tradisional Jepang, termasuk Rakugo (seni bercerita komik), Manzai (seni lawak yang dilakukan oleh dua orang), Mandan (monolog komik), Conte (sketsa komedi), sulap, seni menggunting kertas, akrobat, dan seni mimik.
Jika kamu ingin merasakan kebudayaan Jepang yang kaya dan beragam, pertunjukan di Asakusa Engei Hall adalah pilihan yang sempurna.
13. Hōzōmon – Gerbang Harta Karun
Hōzōmon, atau Gerbang Harta Karun, adalah gerbang yang mengarah ke Kuil Asakusa.
Gerbang ini juga dikenal dengan nama Nio-Mon karena dijaga oleh dua patung prajurit Nio yang menghadap ke luar.
Patung-patung ini dihormati karena dianggap memberikan kesehatan, perlindungan dari kejahatan, dan perlindungan dari penyakit cacar.
Gerbang ini telah mengalami beberapa rekonstruksi selama sejarahnya, termasuk setelah kerusakan parah akibat Perang Dunia II.
14. Sumida Aquarium
Sumida Aquarium adalah sebuah akuarium modern yang terletak di Tokyo Skytree Town, Oshiage, Tokyo. Dikenal karena desainnya yang menarik, akuarium ini menempati lantai 5 dan 6 dari kompleks perbelanjaan Tokyo Solamachi, dan merupakan salah satu atraksi utama di kawasan tersebut.
- Koleksi: Sumida Aquarium menampung lebih dari 10,000 hewan laut, dengan daya tarik utama berupa tangki air raksasa berkapasitas 350.000 liter, yang merupakan tangki indoor terbuka terbesar di Jepang. Tangki ini menjadi rumah bagi berbagai spesies, termasuk penguin dan anjing laut berbulu, serta menawarkan pengalaman melihat hewan dari berbagai sudut berkat dinding kaca yang tebal dan jernih.
- Pameran: Akuarium ini juga memiliki pameran medusa yang menakjubkan dan laboratorium penelitian. Selain itu, terdapat tangki yang merepresentasikan habitat di sekitar Teluk Tokyo, Pulau Izu, dan Pulau Ogasawara.
- Jam Operasional: Sumida Aquarium buka setiap hari dari pukul 09:00 hingga 21:00, dengan batasan jumlah pengunjung yang masuk setiap jam.
- Akses: Akuarium ini dapat diakses dengan mudah melalui Stasiun Tokyo Skytree di Jalur Tobu Isesaki dan Stasiun Oshiage di Jalur Subway Asakusa, Hanzomon, dan Keisei Oshiage. Alternatifnya, Anda juga bisa berjalan kaki sekitar 20 menit dari Asakusa, melintasi Sungai Sumida.
Sumida Aquarium menawarkan pengalaman yang menarik bagi pengunjung dari segala usia, menjadikannya salah satu tujuan wisata yang populer di Tokyo.
wah kebetulan next month mau kesana
mampir deh ke asakusaa
Wah thank you infonya kebetulan lgi mau susun itin bln oct. Ada tips kah sebaiknya nginep dimana kalo mau visit ini kita landed di narita thx
nginepnya tergantung mau banyak explore mana, terus sama yang penting penginapan deket stasiun. biar kemana-mana gampang
Tku info nya… aku jg lg nyusun iten nya
semoga bermanfaat ya
Makan es krim di asakusa. Di toko itu kuenya jg enak2
waaa, ini green tea ice cream? enak nih, apalagi kalau pas summer
Noted
kalau nemu tempat baru yang asik di asakusa ntar kasih tau yaa
Makan agemanju, manju yang digoreng, isinya macem2
eh, belom pernah cobain agemanju! nanti kesana lagi mau cobain deh
Direct access dari Narita ke Asakusa via apa yah mas? Rencana nginep daerah situ. Tp masi bingung akses dari narita selain Narita express
kalau dari Narita naik Narita Sky acces line atau Hokuso line menuju Oshiage, stasiun setelah Oshiage adalah Asakusa Station… (kalo ga salah) cek lagi di peta subway / JR Tokyo yah..
kemarin naik kesei line, cek aja yang paling murah dari google maps, naik itu bisa langasung turun asakusa station
Thx infony lg nyusun itin bwt nov, msh bingung
sama sama :)
Yg punya itin 8 hari, tokyo kyoto osaka blh minta yaa
Naik Jinrikisha itu mahal banget lho. Mulai dari ¥7000 kalo ga salah sampe dengan ¥30,000an untuk full coursenya. Ga masuk akal tu harga
ada yang 3000 kalo ga salah, 10 menit naik becak termahal di dunia
Makan naritaya ramen
makan ramen di asakusa enak juga
Naritaya disekitar asakusa dan halal mas..
Must have visit sepertinya. Mas Rijal, dari Haneda ke Asakusa any suggest naik apa? Rencana sih mau cari penginapan sekitar Asakusa aja pas di Tokyo. Satu lagi, untuk 7 days trip, do you suggest to buy JR pass? Krn rencana sih pgn ke Kyoto dan Osaka juga, plus pesawat balik juga dr Haneda. Terima kasih :)
7 hari kalau banyak keliling keliling, banyak pindah kota apalagi ke kyoto sama osaka mending beli JR Pass :) itu dari Tokyo ke kyoto osaka PP abis hampir 3 juta sendiri kalau beli terpisah