Pantai Melisan Tuban Bali Dekat Bandara Ngurah Rai

Mungkin kamu belum tahu, kalau Pantai Melisan atau yang dikenal juga dengan Pantai Pertamina ini adalah salah satu pantai di Bali yang lokasinya berada di Kuta terletak diantara Bandara dan Pantai Jerman.

Salah Satu Pantai Di Bali Terbaik Untuk Plane Spotting!

Tentu saja, seperti beberapa pantai di Bali lainnya, sunset di Pantai ini juga tak kalah menggoda siapa saja yang suka dengan pemandangan senja.

Namun, tahukah kamu kalau ini juga merupakan salah satu tempat untuk melihat pesawat terbang?

Itu artinya, buat kamu yang suka dengan pantai dan pesawat terbang, saya sarankan untuk mengunjungi Pantai Melisan.

Karena dari sini kamu bisa mengamati aktivitas pesawat yang sedang take off dari Bandara Internasional Ngurah Rai Bali.

Memang lokasi dari pantai ini sangat dekat sekali dengan Bandara.

Jadi ya sangat mungkin untuk mengamati pesawat dari sini.

Waktu terbaiknya, tentu saja ketika cuaca sedang cerah.

Pagi hari atau sore hari menjelang sunset adalah waktu terbaik untuk mengamati pesawat terbang dari pantai ini.

Siang hari pun sebenarnya juga bisa, asal kamu tahan dengan panasnya matahari bali yang bisa membakar kulit seketika itu.

Saya sih, lebih suka berkunjung ke Pantai Melisan menjelang senja.

Soalnya, kalau sedang hoki bisa dapat bonus pemandangan sunset di Bali terbaik!

Lebih Banyak Orang Lokal Yang Mengunjungi Pantai Melisan Tuban Bali

Pantai ini tidak seperti Pantai Dreamland yang pengunjungnya kebanyakan bule.

Atau Pantai Kuta yang penuh sesak dengan turis dari Pulau Jawa.

Dikenal dengan nama Pantai Segara karena memang lokasinya berada di daerah Banjar Segara Kuta.

Pantai di dekat Bandara Ngurah Rai Bali ini lebih banyak dikunjungi masyarakat setempat, orang-orang yang memang tinggal di dekat sini.

Kebanyakan sih orang Bali asli, atau pendatang yang memang tinggal di sekitar Bandara Internasional Ngurah Rai.

Wisatawan mancanegara atau turis seperti saya jarang yang tahu dengan keberadaan pantai ini.

Saya lumayan sering berkunjung ke pantai ini ketika liburan ke Bali.

Karena, ini adalah salah satu titik start dari rute jogging favorit saya.

Biasanya saya sering memulai jogging dari Pantai Melisan ke arah Pantai Double Six pulang pergi.

Kalau mau rute jogging di Bali favorit saya kamu bisa melihatnya di travel video blog yang saya buat di bawah ini.

Kamu juga bisa melihat video tentang wisata di Bali lainnya dengan subscribe ke channel youtube.com/catperku ya.

 

Rute Jalan Kaki Di Bali Terfavorit! Pantai Legian - Pantai Kuta - Pantai Jerman PP

 

Kalau enggak pagi, biasanya ya sore saya mulai jogging dari sini.

Kalau kamu nggak suka jogging, kamu juga bisa kok memancing disini.

Karena beberapa kali saya melihat ada orang yang sedang memancing di pantai ini.

Cuma saya nggak tahu, jenis ikannya apa saja yang ada disini.

Saya juga sering melihat kapal nelayan berlabuh di pantai ini.

Biasanya sih kapal itu digunakan untuk mengantarkan para peselancar yang ingin mencoba ombak bagus yang agak ketengah.

Namun selain itu, bisa jadi perahu tadi juga digunakan untuk mencari ikan.

[ Baca Juga: Rute Jalan Kaki Di Bali Terfavorit! Pantai Legian – Kuta – Jerman PP ]

Pantai Melisan Bali, Salah Satu Tempat Plane Spotting Di Bali, Punya Pemandangan Senja Terbaik Juga!

Tapi boleh deh sesekali datang kesini, apalagi kalau sudah bosan dengan pantai sebelah yang itu - itu saja :D
Tapi boleh deh sesekali datang kesini, apalagi kalau sudah bosan dengan pantai sebelah yang itu – itu saja :D

Senja selalu menarik hati, terutama jika mendapati senja secantik yang saya temui di Pantai Melisan bali ini.

Siapa sih yang nggak mau berhenti sejenak dan menikmati keindahan alam yang membuai imajinasi?

Pantai Melisan sebenarnya adalah objek wisata di Bali wajib dikunjungi yang berada di dekat Pantai Kuta.

Mungkin karena itu pantai yang satu ini sedikit kalah pamor.

Saya sering bersantai ke pantai ini ketika sore hari. Seringnya sih untuk berburu senja ^^

Ini juga merupakan salah satu tempat untuk melihat sunset terindah di Indonesia.

Kalau di Pantai Kuta, saya tidak akan mungkin mendapatkan pemandangan seperti ini. Memangnya di pantai kuta ada perahu nelayan yang sedang berlabuh seperti ini?
Kalau di Pantai Kuta, saya tidak akan mungkin mendapatkan pemandangan seperti ini. Memangnya di pantai kuta ada perahu nelayan yang sedang berlabuh seperti ini?

Aktivitas Menarik Yang Bisa Dilakukan Disini

Pantai Melisan di Tuban, Bali adalah salah satu tempat yang populer untuk berbagai aktivitas pantai.

Berikut adalah beberapa aktivitas yang dapat dilakukan di Pantai Melisan:

Berjemur dan bersantai di pantai

Pantai Melisan memiliki pasir putih yang lembut dan air laut yang jernih, sehingga cocok untuk berjemur dan bersantai.

Kamu dapat membawa tikar atau selimut untuk bersantai di pantai, atau hanya duduk di pinggir pantai sambil menikmati pemandangan laut yang indah.

Berselancar

Pantai Melisan merupakan salah satu tempat terbaik di Bali untuk berselancar.

Ombak di bagian tengah pantai cukup besar dan konstan, sehingga cocok untuk surfer yang sudah berpengalaman.

Untuk mengejar ombak yang ditengah, kamu bisa menyewa perahu nelayan yang ada disini.

Jika Kamu belum pernah berselancar sebelumnya, sebaiknya kamu pergi ke Pantai Kuta yang berada tak jauh dari sini.

Disana Kamu dapat menyewa peralatan selancar dan mendapatkan les privat dari instruktur yang terlatih.

Kadang ada juga yang menghabiskan sore dengan memancing di Pantai Melisan. Entah ikannya banyak atau tidak, soalny saya belum pernah memancing di pantai ini.
Kadang ada juga yang menghabiskan sore dengan memancing di Pantai Melisan. Entah ikannya banyak atau tidak, soalny saya belum pernah memancing di pantai ini.

Berkayak

Jika Kamu suka aktivitas air, Kamu dapat mencoba berkayak di Pantai Melisan.

Kamu dapat menyewa peralatan kayak di area pantai dan mengelilingi pantai dengan mengayuh kayak Kamu sendiri.

Ini adalah cara yang menyenangkan untuk menikmati pemandangan pantai dari dekat dan melatih kekuatan fisik Kamu.

Bermain voli pantai

Pantai di dekat Bandara Ngurah Rai ini juga merupakan tempat yang populer untuk bermain voli pantai.

Kamu dapat bergabung dengan tim voli yang sudah ada di pantai atau membentuk tim sendiri dengan teman-teman Kamu.

Ini adalah cara yang menyenangkan untuk bersosialisasi dan bersenang-senang di pantai.

Menikmati sunset

Karena Pantai Melisan lebih sepi, dan terbebas dari serangan turis, kadang ada foto pre wedding juga disini. Kebanyakan yang datang ke pantai ini adalah penduduk lokal, atau wisatawan yang menginap di hotel berbintang yang ada di dekat pantai.
Karena Pantai Melisan lebih sepi, dan terbebas dari serangan turis, kadang ada foto pre wedding juga disini. Kebanyakan yang datang ke pantai ini adalah penduduk lokal, atau wisatawan yang menginap di hotel berbintang yang ada di dekat pantai.

Pantai Melisan merupakan tempat yang sempurna untuk menikmati sunset yang indah.

Datanglah ke pantai sekitar jam 5 sore untuk menikmati pemandangan matahari terbenam yang spektakuler.

Kamu dapat duduk di pinggir pantai atau di atas bukit yang ada di sekitar pantai untuk menikmati pemandangan yang indah.

Plane Spotting Dari Pantai Melisan Tuban

Seperti yang sudah disebutkan, kalau Pantai Melisan ini dekat dengan Bandara Internasional Ngurah Rai.

Pastikan saja kamu membawa lensa tele untuk mengabadikan moment pesawat take off dari pantai ini.

Selain senja, hobi saya ketika bersantai di Pantai Melisan adalah mengamati pesawat yang sedang mendarat ataupun yang akan take off. Karena lokasinya dekat dengan bandara, jadi pemandangan itu terlihat lebih jelas.
Selain senja, hobi saya ketika bersantai di Pantai Melisan adalah mengamati pesawat yang sedang mendarat ataupun yang akan take off. Karena lokasinya dekat dengan bandara, jadi pemandangan itu terlihat lebih jelas.

Alamat Lokasi Pantai, Harga Tiket, Hingga Tips Berkunjung Ke Pantai Melisan Tuban Bali

Tidak perlu membayar tiket untuk pergi ke pantai ini alias gratis jika kamu datang dengan jalan kaki atau jogging.

Namun jika kamu membawa sepeda motor, kamu harus parkir di area dekat Pantai Jerman ( lokasi parkir disini ) dan membayar tarif parkir sebesar IDR 5000.

Dari tempat parkir, tinggal lanjutkan berjalan kaki ke alamat lokasi Pantai Melisan di Kuta, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali ( Lokasi di Google Maps )

Pantai Melisan Tuban merupakan salah satu pantai yang terletak di Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

Pantai ini terkenal dengan ombaknya yang tinggi dan pasir putihnya yang lembut.

Banyak wisatawan yang berkunjung ke pantai ini untuk berenang, surfing, atau hanya sekadar bersantai di tepi pantai.

Saya tidak pernah bosan menghabiskan sore hari di Pantai Melisan, lebih menyenangkan dari pantai sebelahnya yang sudah terlalu ramai. Weitts, jangan lantas semua datang kesini ya, nanti jadi ramai juga dong ^^

Jika Kamu berencana untuk berkunjung ke Pantai Melisan Tuban, berikut adalah beberapa tips yang bisa membantu Kamu dalam menikmati liburan Kamu di pantai ini:

Bawa peralatan berenang yang aman

Jika Kamu berencana untuk berenang atau surfing di Pantai Melisan Tuban, pastikan Kamu membawa peralatan yang aman seperti pelampung atau life jacket.

Kadang ombak di pantai ini cukup tinggi, sehingga sangat penting untuk memastikan keselamatan Kamu .

Jangan lupa bawa sunscreen

Pantai Melisan Tuban terkenal dengan sinar matahari yang cukup terik, sehingga pastikan Kamu membawa sunscreen untuk melindungi kulit Kamu dari radiasi matahari.

Gunakan sunscreen dengan SPF yang tinggi sebelum Kamu keluar dari kamar atau sebelum Kamu pergi ke pantai.

Bawa snack dan minuman ringan

Pantai Melisan Tuban memiliki beberapa warung yang menjual makanan dan minuman, namun tidak ada salahnya jika Kamu membawa snack atau minuman ringan sendiri sebagai cadangan.

Ini juga akan membantu Kamu menghemat uang sambil menikmati liburan di pantai.

Bisa juga mengamati perahu nelayan sekitar yang sedang bersandar, mengapung dikala matahari akan terbenam.
Bisa juga mengamati perahu nelayan sekitar yang sedang bersandar, mengapung dikala matahari akan terbenam.

Jangan lupa bawa tas penyimpanan

Bawa tas penyimpanan untuk menyimpan barang-barang Kamu saat di pantai, seperti dompet, telepon, dan kamera.

Ini akan membantu Kamu menjaga barang-barang Kamu aman dan terlindung dari air atau pasir.

Jaga kebersihan Pantai Melisan Ini

Pastikan Kamu membawa sampah pribadi Kamu kembali ke tempat sampah yang tersedia di pantai.

Ini akan membantu menjaga kebersihan pantai dan menjaga keindahan alam di sekitar pantai.

Dengan memperhatikan tips-tips di atas, Kamu dapat menikmati liburan Kamu di Pantai Melisan atau Pantai Pertamina Tuban dengan lebih nyaman dan aman.

Jangan lupa untuk membawa kamera dan mengambil beberapa foto indah di pantai ini untuk mengingat liburan yang menyenangkan di Bali.


Rijal Fahmi Mohamadi

Rijal Fahmi Mohamadi

Fahmi adalah seorang Digital Marketer, Travel Enthusiast, Geek Travel Blogger dari Indonesia penulis catperku.com, Penulis Buku perjalanan Traveling The Traveler Notes Bali The Island Of Beauty dan The Traveler Notes Bersenang-Senang di Bali, Bertualang di Lombok. Pernah disebutkan, mentioned in Lonely Planet Indonesia 2019 as Best in Blogs. Mau menyapa saya? Kunjungi media sosial pribadi saya, atau hubungi lewat email [email protected] jika Anda ingin mengajak saya bekerja sama dan berkolaborasi.
https://catperku.com


Comments

  1. Blm pernah ke sana. Nampaknya asyik juga nonton sunset plus pesawat.
    .

  2. Kayaknya seru nongkrong-nongkrong sore di Pantai Segara.

    Dulu saya pernah nongkrong malem-malem di pinggir tebing deket-deket Jimbaran. Dari sana pesawat landing dan take-off keliatan banget. Tapi lupa namanya pantai apa itu. :D

  3. Aku baru tentang Pantai Segara Tuban Bali ini, sepertinya lebih menarik untuk dikunjungi yah agar bisa berbaur dengan warga lokal juga. Selama ini kan pantainya kebanyakan warga asing gitu. Pemandangannya di Pantai Segara indah banget yah dan tidak menumpuk orang sehingga foto pun tidak ‘bocor” yah,bang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *