7 Tips Liburan ke Langkawi Malaysia Di 2024

Liburan ke Langkawi Malaysia udah berapa kali? Saya sih baru pertama kali liburan kesini menikmati beberapa tempat wisata di Langkawi.

Kebetulan kemarin ada kerjaan yang mengharuskan saya untuk terbang ke Langkawi, dan menginap disana selama beberapa hari.

Karena itu saya sekalian deh berkeliling Langkawi. Lumayan penasaran saya sama beberapa tempat wisata di Langkawi.

Pulau Langkawi ini adalah salah satu distrik yang masuk ke negara bagian Kedah Darul Aman, Malaysia.

Yang membuat berbeda dengan beberapa tempat wisata lain di Malaysia, Pulau Langkawi ini diberi status bebas cukai pada tahun 1987.

Jadi saya bisa belanja di Langkawi tanpa kena cukai deh! Tidak cuma itu saja, pulau ini juga kaya dengan keindahan alami yang akan saya ceritakan setelah ini.

Tertarik untuk liburan ke Langkawi Malaysia?

Tempat Seperti Apa Dan Dimana Itu Langkawi?

Selamat datang di Langkawi! Liburan ke Langkawi Malaysia udah berapa kali? Saya sih baru pertama kali liburan kesini menikmati beberapa tempat wisata di Langkawi.
Selamat datang di Langkawi!

Sebelumnya Langkawi ini terdengar asing buat saya.

Ketika ingin berlibur ke Malaysia, yang ada dalam pikiran saya selalu Penang, Kuala Lumpur dan Malaka.

Langkawi yang lokasinya dikelilingi oleh Laut Andaman ini selalu luput dari tujuan liburan saya.

Padahal ternyata Langkawi ini salah satu tujuan liburan populer orang Malaysia.

Mungkin kalau di Indonesia, ya Bali!

Nggak aneh lagi kalau beberapa orang menyebut Langkawi ini “Bali-nya” Malaysia.

Saya juga baru tahu kalau Langkawi sebenarnya merupakan suatu gugusan pulau.

Terus Pulau Langkawi ini merupakan salah satu yang terbesar.

Lokasinya sendiri ada di barat negara bagian Kedah juga Perlis.

Juga ke arah utara dari negara bagian Pulau Pinang, Semenanjung Malaysia.

Pulau Langkawi ini lokasinya juga berada tak jauh dari perairan Selat Melaka yang sibuk itu.

Dan pulau ini berbatasan dengan Laut Andaman yang berada di sebelah barat lautnya.

Pulau ini juga terletak begitu dekat dengan Thailand.

Makanya, waktu berkunjung ke Kilim Geoforest Park di Langkawi Malaysia, jaringan seluler saya sempat berpindah ke jaringan seluler salah satu operator di Thailand.

Mau tau gimana rasanya duduk di kasur kamar yang per malamnya 12 jutaan? Coba saja pergi liburan ke Langkawi deh!
Mau tau gimana rasanya duduk di kasur kamar yang per malamnya 12 jutaan? Coba saja pergi liburan ke Langkawi deh!

Selama disana kemarin, saya menginap di Resort World Langkawi Malaysia, salah satu hotel terbaik disana.

Asiknya lagi, saya sempat merasakan masuk ke Signature Suite, kamar termahal di Resort World Langkawi.

Harga kamar per malamnya cuma 12 jutaan rupiah kok. Sayang saya belom sempat cobain tidur disana.

Mungkin lain kali deh~ Hehee!

Namun kalau ada yang mau coba menginap disana, bisa coba lihat suasana ruangannya di video dibawah.

Liburan Ke Langkawi Malaysia Di 2024, Coba Saja Lakukan Beberapa Kegiatan Menarik Ini!

Nah, terus kalau liburan ke Langkawi, kira-kira bisa berkunjung ke mana saja sih?

Sebenarnya ada banyak banget tempat yang bisa dikunjungi ketika liburan ke Langkawi.

Namun mengingat saya hanya bermalam sekitar 2 malam di Langkawi, saya hanya mengunjungi beberapa tempat wisata di Langkawi dan melakukan beberapa kegiatan ini:

1. Mengunjungi Kilim Geoforest Park, Salah Satu Tempat Wisata Liburan Di Langkawi Terbaik!

Tempat wisata di Langkawi Malaysua yang saya kira biasa saja ini ternyata luar biasa.
Tempat wisata di Langkawi yang saya kira biasa saja ini ternyata luar biasa.

Berkunjung ke Kilim Geoforest Park mungkin adalah salah satu kegiatan yang paling saya rekomendasikan ketika liburan ke Langkawi.

Padahal awalnya saya nggak ada ekspektasi apa-apa mengenai tempat wisata di Langkawi yang ini.

Namun ternyata, menurut saya Kilim Geoforest Park ini adalah tempat liburan di Langkawi Malaysia yang terbaik.

Liburan di Langkawi bakalan kurang lengkap tanpa menyusuri Kilim Geoforest Park ini
Liburan di Langkawi bakalan kurang lengkap tanpa menyusuri Kilim Geoforest Park ini.

Kilim Geo Forest Park ini membentang sepanjang hampir 100 kilometer persegi luasnya.

Saking luasnya, mungkin tempat wisata di Langkawi yang satu ini cocok untuk kegiatan selama sehari penuh.

Saya kemarin hanya melakukan half day trip kesini, sekitar 4 jam mengelilingi tempat ini. Itu juga rasanya kurang banget loh.

Penghuni Kilim Geoforest Park ini salah satunya adalah monyet ekor panjang
Penghuni Kilim Geoforest Park ini salah satunya adalah monyet ekor panjang.

Soalnya disini ada beberapa spot menarik untuk dilihat dan dikunjungi.

Seperti misalnya disini ada tempat dimana saya bisa melihat Monyet yang pandai berenang (manusia aja kalah), terus ada Eagle Point dimana ada puluhan Elang yang beterbangan (nggak cuma satu saja ya).

Ditambah lagi, selama di Kilim Geoforest Park ini saya juga bisa menikmati kawasan Hutan Mangrove yang masih alami.

Selain itu, mayoritas perbukitan karst menjulang tinggi, gua-gua alami di tempat ini juga tak kalah menarik untuk dinikmati. Tertarik?

2. Melihat Elang Beterbangan Di Eagle Point

Di eagle point ini saya melihat Elang di alam bebas untuk pertama kali
Di eagle point ini saya melihat Elang di alam bebas untuk pertama kali.

Eagle Point adalah salah satu tempat paling menarik di Kilim Geoforest Park.

Karena itulah liburan ke Langkawi Malaysia ini sangat saya rekomendasikan.

Salah satunya ya karena keberadaan Eagle Point ini.

Sebelumnya saya hanya pernah melihat Elang di majalah atau di kebun binatang saja.

Itupun paling cuma seekor atau dua ekor saja.

Nah, di Eagle Point Kilim Geoforest Park ini saya bisa melihat puluhan Elang terbang bebas di angkasa!

Coba hitung ada berapa elang disini?
Coba hitung ada berapa elang disini?

Sayang sekali saya tidak membawa kamera dengan lensa telephoto :(

Jadi agak nyesek juga hanya bisa melihat mereka tanpa bisa mengabadikannya dengan baik.

Tapi tidak mengapa, mungkin itu artinya nanti saya harus kembali lagi ke tempat ini ya.

3. Melihat Monyet Yang Pandai Berenang

Saya memang pernah melihat monyet yang bisa berenang di Monkey Forest Ubud.

Namun baru kali ini saya melihat monyet yang bisa berenang di laut air asin dengan lihainya.

Mereka beneran pinter renang lho!
Mereka beneran pinter renang lho!

Saya sampai terkesima dibuatnya. Saya kira, mereka ini hanya bisa berenang di air tawar saja.

Namun ternyata, di air asin pun mereka juga jagonya.

Nggak percaya? Buruan saja pesan tiket liburan ke Langkawi Malaysia, lalu datang ke Kilim Geoforest Park tempat para monyet yang jago berenang ini.

Harus hati-hati sama mereka, karena mereka juga bisa naik ke atas perahu
Harus hati-hati sama mereka, karena mereka juga bisa naik ke atas perahu.

4. Cruising Di Laut Andaman Sambil Menikmati Tempat Wisata Di Langkawi Yang Menyenangkan

Sebagai orang Indonesia yang sebagian besar wilayahnya lautan, tentu saya sangat suka dengan kegiatan berlayar.

Apalagi kalau berlayar dengan kapal keren sambil menikmati susasana santai di Laut Andaman seperti ini.

Siapa sih yang nolak? Saya sih, enggak :)

Jika liburan ke Langkawi, kalian bisa menikmati sunset dari atas dek kapal cruise di Laut Andaman seperti ini.
Jika liburan ke Langkawi, kalian bisa menikmati sunset dari atas dek kapal cruise di Laut Andaman seperti ini.

Iya, jadi ketika menginap di Resort World Langkawi Malaysia, saya juga mengikuti program Cruise di Laut Andaman, dengan start dari dermaga yang berada di belakang resort.

Meski kapalnya nggak sebesar yang saya bayangkan, namun aktifitas selama Cruise sangat menyenangkan.

Seperti bisa mencoba aktifitas net Jacuzzi, atau merasakan jacuzi alami dengan air laut.

Lalu free flow drinks-nya membuat saya selalu terbebas dari kehausan.

Paling seru sih menikmati suasana sunset Laut Andaman dari atas perahu yang sedang berjalan.

Cobain net Jacuzi bareng mbak-mbak ini siapa sih yang nolak~
Cobain net Jacuzi bareng mbak-mbak ini siapa sih yang nolak~

Duh sempurna deh kalau sunsetnya beneran muncul.

Sayangnya si sunset kemarin lagi malu menampakkan diri.

Jadinya, saya harus puas dengan menikmati segarnya suasana Laut Andaman dari atas dek kapal.

Toh kapan-kapan saya masih bisa liburan ke Langkawi Malaysia lagi! Iya enggak!?

5. Menginap Di Resort World Langkawi

Sesekali menghibur diri dengan menginap di resort mewah nggak ada salahnya juga kan?

Makanya, selama liburan di Langkawi kemarin saya mencoba menginap di Resort World Langkawi.

Tempat favorit saya di dermaga dekat Resort World Langkawi.
Tempat favorit saya di dermaga dekat Resort World Langkawi.

Ini adalah salah satu resort terbaik di Langkawi, yang letaknya persis berada ditepi laut.

Jadinya, ketika bangun pagi hari, segarnya udara laut langsung masuk ke dalam kamar saya deh.

Kalau sore, tempat ini asik buat berfoto.
Kalau sore, tempat ini asik buat berfoto.

Terus, kalau mau tahu kamarnya seperti apa, bisa lihat video room tour saya dibawah ini:

Resort World Langkawi Suite Room Tour : Kamar Mewah Semalam 12 Juta Rupiah!

Gimana? Tertarik menginap disana?

6. Mampir Ke Langkawi Sky Bridge Tempat Wisata Wajib Kunjung Ketika Liburan Di Langkawi Malaysia

Iya, cuma mampir! Saya nggak sampai naik ke atas karena melihat antrian yang begitu panjang, sementara waktu mepet.

Mungkin lain kali saya bakal naik sampai atas, dan banyak foto selfie untuk saya unggah ke akun instagram saya @catperku.

Eh, sudah follow belum? Kalau belum, buruan follow ya!

7. Makan Siang Di Restoran Apung

Kayak gini nih kira-kira bentuk restoran apungnya.
Kayak gini nih kira-kira bentuk restoran apungnya.

Nah, kalau liburan ke Langkawi, kalian bisa mencoba suasana makan siang di rumah apung yang berada di lautan nih.

Contohnya seperti yang saya lakukan kemarin.

Segelas jus mangga akan menyegarkan hari. Liburan ke Langkawi Malaysia, kalian bisa mencoba suasana makan siang di rumah apung yang berada di lautan
Segelas jus mangga akan menyegarkan hari.

Setelah hampir setengah hari mengelilingi Kilim Geoforest Park, saya menyempatkan diri untuk menikamati santap siang di salah satu restoran apung yang ada disana.

Makanannya tentu saja, seafood. Apa lagi?

Baca Juga : Liburan Ke Macau? Cek Wisata Di Macau Terbaik Ini Dulu Deh!

Cara Pergi Liburan Ke Langkawi!

Ada banyak cara untuk pergi liburan ke Langkawi Malaysia.

Kalau saya kemarin naik pesawat dulu ke Kuala Lumpur, transit lalu dilanjutkan dengan terbang ke Langkawi.

Dari Indonesia, ini memang cara paling gampang dan gak ribet. Namun mungkin untuk kalian yang berangkat dari Malaysia, bisa mencoba dengan naik kapal ferry baik dari Malaysia atau bahkan dari Thailand.

Ada beberapa kapal ferry yang beroperasi  dari Kuala Perlis (Harga tiket  RM 18, waktu tempuh 75 menit), dari Kuala Kedah (RM 23, waktu tempuh 105 menit), dan dari Penang (RM 70, waktu tempuh 165 menit). Jadi buat kalian yang liburan ke Penang, juga bisa sekalian memasukkan Langkawi sebagai tujuan.

Sementara itu, jika liburan ke Langkawi dari Thailand, bisa menyeberang dari Kota Satun.

Ada kapal penyeberangan reguler dengan rute Kota Satun – Langkawi setiap harinya.

Kapal terakhir berangkat jam 4 sore. Untuk tarifnya adalah RM 30 atau THB 300 dengan waktu tempuh 75 menit. Nah, tertarik untuk liburan ke Langkawi?

Berapakah Biaya Pergi Liburan ke Langkawi Malaysia?

Sebenarnya harga tiket pesawat ke Langkawi dari Jakarta tak terlalu mahal sih.

Dari salah satu website pencarian informasi harga tiket pesawat, dari Jakarta ke Langkawi paling murah adalah di bulan Agustus dengan harga tiket pesawat IDR 1.200.000.

Sementara untuk penginapan mulai dari IDR 200.000 per/malam.

Bila idealnya menginap di Langkawi adalah 3 malam, berarti akan mengeluarkan biaya IDR 600 ribu untuk penginapan di Langkawi.

Ini berarti biaya minimal untuk pergi liburan ke Langkawi adalah IDR 1.800.000 untuk membeli tiket pesawat ke Langkawi dan memesan penginapan disana.


Rijal Fahmi Mohamadi

Rijal Fahmi Mohamadi

Fahmi adalah seorang Digital Marketer, Travel Enthusiast, Geek Travel Blogger dari Indonesia penulis catperku.com, Penulis Buku perjalanan Traveling The Traveler Notes Bali The Island Of Beauty dan The Traveler Notes Bersenang-Senang di Bali, Bertualang di Lombok. Pernah disebutkan, mentioned in Lonely Planet Indonesia 2019 as Best in Blogs. Mau menyapa saya? Kunjungi media sosial pribadi saya, atau hubungi lewat email [email protected] jika Anda ingin mengajak saya bekerja sama dan berkolaborasi.
https://catperku.com


Comments

  1. suka..suka banget. Keren juga ya Langkawi. foto dermaga usai hujan itu keren looh.

    1. Fahmi (catperku.com) says:

      iyaa, langsung seneng begitu ada ginian di langkawi :D

  2. hilmymushlih says:

    Langkawi itu asal kata nya dari Lang = Burung Helang, Kawi = Batu… kerana di, pulau tersebut banyak helang yg terbang di atas batu, makanya dinamakan Langkawi, yang berarti, Burung Helang di atas Batu…

    Disini juga ada tempat bersejarah nya lho mas, bangunan, bersejarah ada lah juga, dikit dikit, hehe ?… tapi gk sebanyak yang di melaka…

  3. CRUSIE itu free karna menginap di resort world langkawi atau bayar lagi kak ?

  4. Cari-cari rekomendari liburan di Langkawi, eh ketemu tulisan Mas Fahmi ini. Halaman pertama no. 1. Good job!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *