Ini adalah informasi paket sekaligus cerita pengalaman naik kapal pesiar bounty cruise, ke destinasi wisata Nusa Lembongan Bali di tahun 2025 !
Seperti apakah sebenarnya paket naik kapal pesiar, berlayar di laut menuju ke Nusa Lembongan ini?
Berapa harga paketnya, apakah yang bukan grup bisa naik kapal ini juga?
Temukan jawabannya dengan membaca tulisan ini sampai selesai ya!
Daftar Isi
Apa Itu Bounty Cruise Bali?
Bounty Cruise Bali adalah perusahaan yang menyediakan layanan kapal pesiar di Bali, Indonesia.
Mereka menawarkan berbagai macam paket perjalanan dengan kapal pesiar yang luas dan nyaman seperti misalnya rute pelayaran ke Nusa Lembongan yang pernah saya coba.
Selain ke Nusa Lembongan, mereka juga memiliki rute pelayaran dari dan ke Gili Trawangan dari Bali.
Kapal yang digunakan adalah kapal bertipe katamaran yang merupakan kapal dengan dua lambung kembar dihubungkan dengan struktur bridging
Kapal pesiar Bounty Cruise bali ini termasuk kapal mewah dengan daya tampung maksimal sampai 600 orang.

Mereka memiliki rute pelayaran rutin yang berangkat dari Pelabuhan Benoa di Bali, menuju ke dermaga pontoon yang berada di dekat Nusa Lembongan.
Biasanya mereka akan berlayar dengan menempuh waktu sekitar 45 menit sampai 1 jam perjalanan.
Kapal dengan panjang 44 meter ini memiliki 3 dek, dengan fasilitas dan fungsi yang berbeda.
Bagian paling atas biasanya ada pertunjukan DJ, tapi nggak selalu ada, tergantung tipe pelayarannya.
Untuk detail informasi tiap dek kapal pesiar Bounty Cruise Bali adalah sebagai berikut:
Sunset Deck
- Terdapat tempat duduk untuk penumpang, menampung hingga 79 orang.
- Ada dance floor dan area untuk music DJ.
- Terdapat bar, tapi mungkin hanya ada pada paket night cruise.

Upper Deck
- Terdapat 2 toilet pada dek kapal kedua ini.
- Ada fasilitas bar juga di upper deck.
- Total tempat duduk ada sekitar 121 buah, semuanya ada di dalam ruangan ber-AC. Sementara itu ada 89 tempat duduk ada di luar ruangan (tanpa AC)
- Ada TV untuk penumpang yang duduk di upper deck

Main Deck
- Ada dance floor, bar, 5 toilet dan TV untuk hiburan.
- Terdapat 66 tempat duduk yang ada di luar ruangan, dan 224 tempat duduk beraa di dalam ruangan.
Apa Saja Paket Wisata Yang Tersedia Pada Kapal Pesiar Bounty Cruise Bali?
Sampai sekarang ini ada dua jenis paket yang tersedia jika kamu ingin mencoba berlayar dengan kapal pesiar dari Pelabuhan Benoa di Bali, yaitu:
- Paket Sunset Dinner Cruise Bali
- Paket Nusa Lembongan Day Cruise.
Paket Sunset Dinner Cruise
Sesuai namanya, tentu saja paket ini berlayar ketika sore menjelang sunset sampai malam hari.
Ini adalah salah satu aktivitas wisata di Bali yang menarik untuk dicoba.
Highlight dari paket ini adalah sensasi makan malam di atas kapal pesiar, sambil menyusuri lautan di sekitar Pulau Bali.
Dengan memilih paket ini, kamu bisa menikmati pemandangan pesisir Bali, mulai dari Tanjung Benoa, hingga hutan mangrove.
Kamu juga bisa menikmati suasana sunset terindah di Bali dari atas kapal pesiar.
Aktivitas ini cocok sekali dicoba untuk kamu yang liburan ke Bali bersama keluarga.
Paket Nusa Lembongan Day Cruise

Saya pernah mencoba paket yang ini, untuk pengalamannya akan saya tulis setelah ini.
Ini adalah salah satu paket kapal pesiar Bounty Cruise Bali yang paling populer, untuk aktivitas liburan bersama keluarga.
Karena banyak kegiatan yang bisa dilakukan pada paket ini, selain tentunya berlayar dari Pelabuhan Benoa di Bali ( Lokasi di Peta ) ke Nusa Lembongan.
Pada paket ini kamu bisa mencoba banyak aktivitas water sports seperti misalnya:
- Naik banana boat
- Snorkeling
- Mencoba 44 meter water sliding di dermaga pontoon.
- Naik glass bottom boat, menikmati keindahan bawah laut bali tanpa perlu basah.
- Mengunjungi Nusa lembongan
- Scuba diving ( dengan tambahan biaya )
- Jet Ski ( dengan tambahan biaya )
Untuk harga paket Bounty Nusa Lembongan day cruise ini mulai dari IDR 731 ribuan ( dewasa ) dan 371 ribuan ( anak anak umur 3-12 tahun ), dimana anak dibawah 3 tahun gratis ( minimal booking untuk 2 orang ).
Fasilitas yang didapatkan dengan harga tersebut adalah sebagai berikut:
- Naik kapal pesiar Bounty untuk satu orang dari Pelabuhan Benoa ke dermaga pontoon Nusa Lembongan bali PP ( durasi dari jam 09.00 – 16.30 WITA, boarding jam 08.45 ).
- Sarapan pagi dengan minuman berupa teh atau kopi di atas kapal pesiar sambil menyusui laut sekitar Pulau Bali.
- Makan siang prasmanan, namun belum termasuk minuman. Biasanya akan ada charge tambahan biaya untuk tambahan minuman.
- Mengikuti aktivitas water sports seperti water slide, glass bottom boat, snorkeling, banana boat, dan naik kano. Namun perlu dicatat, aktivitas naik jet ski dan scuba diving akan dikenakan charge biaya tambahan.
- Tour di pulau Nusa Lembongan jika kamu mau.
Pengalaman Naik Kapal Pesiar Bounty Cruise, Paket Berlayar Ke Nusa Lembongan Bali Dibayarin Kantor
Pernah naik Bounty Cruise? Akhirnya semangat menulis saya kembali muncul setelah sekian lama hanya berputar di angan – angan.
Kali ini tentang catatan perjalanan saya yang tidak kalah menarik dengan catatan perjalanan manapun!!
Terlebih lagi biayanya 0,- rupiah alias GRATISS!! lho kok bisa? Hehehe… iya lah dibayarin kantor :D
Yak! Kali in saya berlayar, liburan ke Nusa Lembongan dengan kapal cepat punya Bounty Cruise Bali!

Perjalanan kali adalah cruise ke Pulau Nusa Lembongan dengan menggunakan kapal cepat bounty cruise dari pelabuhan Benoa di Bali.
Kalau mau tau apa itu bounty bisa buka websitenya ya.
Cruising mungkin bisa menjadi salah satu alternatif waktu berlibur ke Pulau Bali.
Kebetulan, paket yang di ambil oleh kantor adalah paket day cruise seharga 700k. Hohoho…
Kapan lagi bisa ambil paket cruise yang ini? Kalau enggak dibayari kantor gak bakal maulah.
Sayang, bisa untuk beli tiket PP ke backpacking di Singapore beberapa hari tuh uang segitu.
Okay! Go to the story! Pergi ke Nusa Lembongan naik kapal Bounty Cruise!
Detail Itinerary, Cerita Sehari Berlayar Dengan Bounty Cruise Ke Nusa Lembongan Bali!
Sabtu, 22 oktober 2011, 07.00 AM, Beberapa Jam Sebelum Cruising Ke Nusa Lembongan
Kalau biasanya sabtu adalah hari tidur sampai siang sedunia, tidak untuk kali ini, karena hari kali ini adalah harinya bounty day cruise yang sudah lama ditunggu.
Yaitu acara outing bersama teman – teman team medical solution Mitrais.
Gak banyak cing cong, bangun pagi, lanjut persiapan day pack langsung berangkat!
Meeting point pertama adaha Mitrais Sanur Office yang kemudian akan di lanjutkan perjalanan bersama sama ke Pelabuhan Benoa.
Tempat cek in dan boarding ke kapal cepat bounty dengan tujuan akhir Pulau Nusa Lembongan.
Sabtu, 22 oktober 2011, 09.00 AM, Benoa, Pelabuhan Penyeberangan Menuju Nusa Lembongan
Tidak membutuhkan waktu lama untuk menuju lokasi Pelabuhan Benoa karena dekat dengan Mitrais Sanur Office.
Sampai di Pelabuhan Benoa, parkir motor, dan kemudian menunggu pembagian tiket dari panitia outing :D.
Sementara itu saya mencoba memuaskan rasa keingin tahuan saya dengan melihat lihat lokasi pelabuhan dan sedikit jeprat – jepret taking picture ^^.

Kalau melihat Pelabuhan Benoa, rasanya berbeda dengan Pelabuhan Ketapang – Gilimanuk.
Di Pelabuhan Benoa kebanyakan hanya ada tipe kapal cepat, yacht dkk.
Sedangkan di Pelabuhan Ketapang – Gilimanuk yang ada kapal fery :D
Sabtu, 22 oktober 2011, 09.30 AM, Ayo Berangkat Ke Nusa Lembongan
Boarding time!! Saya lupa waktu pastinya, yang jelas sudah enggak sabar ngerasain pengalaman baru naik kapal cepat.
Karena selama ini cuma pernah naik kapal fery dari Pelabuhan Ketapang (Banyuwangi) ke Gilimanuk (Bali).
Berangkat tepat waktu, sekitar jam 10.00 AM wita, kapal cepat bounty cruise mulai meninggalkan Pelabuhan Benoa.
Diperkirakan waktu perjalanan sekitar 45 menit untuk sampai ke Pulau Nusa Lembongan.

Sabtu, 22 oktober 2011, 10.00 AM, Dalam Perjalanan Menuju Nusa Lembongan
Perjalanan naik kapal cepat ternyata sangat menarik.
Sebagai wong ndeso (orang dari desa hehehe…) ini pertama kali-nya saya naik kapal cepat ( cruiser ) dari Bali.
Waktu menyeberang 45 menit ke nusa lembongan pun terasa sangat cepat, bahkan kurang rasanya ^^.
Sedikit cerita, kapal cepat bounty ini terbagi 3 dek ( 3 lantai ).
Dek satu dan dua untuk tempat duduk penumpang, dan dek teratas atau dek di lantai 3 terdapat area untuk DJ (Disc Jockey) dan dance floor.
Untuk lantai dance floor mungkin akan lebih menarik buat para dugemers atau yang suka berajojing ria, apalagi jika mengambil paket night cruise.
Mengenai paket night cruise saya belum pernah mencobanya, mungkin jika nanti ada gratisan lagi ya! Hehehe..
Oiya, ada satu tempat yang menurut saya paling cozy (nyaman) di kapal cepat bounty, yaitu bagian belakang nya.
Cocok banget buat bersantai, melamun, bengong dan semacamnya :D
Sabtu, 22 oktober 2011, 11.00 AM, Sampai Di Nusa Lembongan

Tak terasa perjalanan satu jam yang sangat menarik berakhir, dan aktifitas yang lebih menyenangkan pun menanti.
Saya telah tiba di dermaga ponton di Nusa Lembongan yang digunakan sebagai titik awal untuk menikmati semua aktifitas air yang sudah disediakan oleh pihak bounty.
Seperti unlimited banana boat, snorkling, 44 m water sliding dan masih banyak lainnya.
Sampai di dermaga pontoon, dilanjutkan menyeberang ke Pulau Nusa Lembongan dengan kapal yang lebih kecil untuk melakukan aktifitas pertama yaitu team building activity.

Sudah bisa ditebak kan apa itu team building activity?
Ya, mini games yang di buat oleh panitia outing kantor, yang tujuannya untuk meningkatkan kerjasama tim.
Dan, ternyata game-nya pun cukup menyenangkan lho.
Games yang paling seru menurut saya adalah games memindahkan air dari ember ke botol, dengan menggunakan botol kecil yang dilubangi.
Benar – benar menguras keringat!!

Sabtu, 22 oktober 2011, 13.00 PM, Bermain Air Di Bounty Cruise Pontoon
Cukup sudah berkeringat dalam team building game, setelah kembali ke pontoon dan makan siang, sekarang saatnya berbasah basah ria water activity!!
Seperti setelah saya katakan sebelumnya ada banyak pilihan aktifitas air yang bisa dilakukan.
Pilihan pertama saya adalah snorkeling. Sudah lama sekali saya ingin snorkeling dan sekarang saya bisa melakukan nya sepuas mungkin hehehe.

Skip skip skip,, Saya gak perlu menceritakan bagaimana serunya snorkeling, yang jelas saya merasa snorkeling sekitar 1 jam masih sangat kurang.
Itupun sampai saya tidak mencoba yang nama nya banana boat, ya sudah lah, saya masi bisa main – main 44 m water sliding :)
Sabtu, 22 oktober 2011, 03.00 PM, Balik Berlayar ke Pelabuhan Benoa Bali
Sepertinya memang setiap semua yang diawali pasti akan diakhiri juga setelah seharian penuh bermain main, seperti kesenangan ini.
Yah sudah saatnya kembali ke Pulau Bali, harus cepat bersiap – siap kalau tidak ingin ditinggal dan harus berenang ke Pulau bali :D.

Sebuah acara yang menarik! Terima kasih buat panitia yang merencanakan acaranya, benar – benar awesome!
Pengalaman berharga yang tidak akan terlupakan!! Apalagi ending nya makan – makan gratis :)
Cayo tim medsol MITRAIS!! sukses selalu MITRAIS!! sampai jumpa dengan acara outing selanjutya :D

Berani Bermimpi, Berani Traveling, Berani Bertualang!
Ikuti travel blog catperku di social media : Instagram @catperku, Twitter @catperku & like Facebook catperku. Travel blog catperku juga menerima dukungan dengan donasi, dan atau ajakan kerjasama.